PASOLAHRAGA

Ambisi Membara Persebaya Ingin Dua Kali Kalahkan Persib

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Persebaya Surabaya menang 3-0 atas Persib Bandung pada putaran pertama Liga 1 2022. Kini, kedua tim akan bertemu di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, pada Sabtu (19/3/2022).

Dalam pertemuan kedua ini, Persebaya tetap menargetkan kemenangan sekaligus menghancurkan Persib untuk kedua kali. Optimisme pun digaungkan pelatih Aji Santoso.

Kemenangan pada putaran pertama lalu diakui Aji bukan patokan bisa kembali mengulangnya. Namun, setidaknya pencapaian itu membuat semangat para pemain Persebaya berlipat.

“Untuk putaran kedua ini saya juga yakin mereka (Persib) juga sudah menambah kekuatan, juga mengevaluasi, tetapi saya yakinkan kepada seluruh pemain, kami akan berjuang maksimal untuk merebut poin tiga kembali dari Persib Bandung,” kata Aji, Jumat (18/3/2022).

Dia sendiri sudah menyiapkan tim di masa persiapan yang ada. Tidak ada kendala berarti kecuali bakal absennya Rizki Ridho karena bergabung dengan Timnas Indonesia. Satu lagi Ricky Kambuaya yang belum fit 100 persen.

Aji bahkan berharap Persib tampil dengan kekuatan terbaik. Dia pun tak khawatir dengan David da Silva yang bakal memberi ancaman besar bagi pertahanan Persebaya.

“Enggak ada masalah, justru saya lebih senang kalau mudah-mudahan besok Persib bisa turun dengan full tim ya. Artinya biar pertandingan nanti berjalan dengan seru,” tuturnya.

Persebaya sendiri diakuinya sudah mustahil mendapatkan gelar juara. Namun, kemenangan tetap jadi tujuan. Minimal, posisi kedua bisa didapatkan di akhir kompetisi, salah satunya caranya dengan mengalahkan Persib.

Dengan begitu, Persebaya masih berpeluang tampil di AFC Cup. Selain itu, bermain maksimal juga diminta Aji pada anak asuhnya sebagai bentuk menghormati kontrak dari manajemen.

“Kami akan tetap fight. Saya juga sudah sampaikan kepada seluruh pemain menghormati kontrak pemain yang masih ada bagaimana dia bisa menyelesaikan kontrak ini dengan baik, yaitu dengan cara dia memberikan kontribusi yang maksimal di sisa pertandingan,” ucap Aji. (ars)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

3 jam ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

4 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

5 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

6 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

6 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

6 jam ago