HEADLINE

Unpad Kembali Jadi Pusat Pengembangan Sistem UTBK-SBMPTN 2022

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM Unpad kembali menjadi pusat pengembangan sistem UTBK-SBMPTN 2022 untuk tingkat nasional. Hal ini dipilih Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

Koordinator Pusat Pengembangan Sistem UTBK-SBMPTN Unpad Dr. Juli Rejito, M.Kom., mengatakan, Unpad telah mengembangkan akun khusus untuk memantau pelaksanaan UTBK secara nasional. Akun ini memantau 74 lokasi yang dipergunakan untuk UTBK-SBMPTN di seluruh wilayah Indonesia.

“Akun ini digunakan untuk memudahkan melakukan koordinasi jika di suatu wilayah memerlukan bantuan,” katanya seperti dikutip PASJABAR dari laman unpad, Jumat (29/4/2022).

Juli juga memastikan keamanan dari sistem yang dikembangkan. Untuk mengantisipasi kecurangan ataupun kehilangan data saat pelaksanaan UTBK, pihaknya telah mengembangkan sistem keamanan aplikasinya.

“Kita jaga betul yang terkait kecurangan tersebut, kita sangat antisipasi,” kata Juli.

Rektor Unpad Prof. Rina Indiastuti menjelaskan, Unpad telah dipercaya sebagai koordinator pengembang sistem UTBK sejak 2016. Diharapkan, tahun ini pelaksanaan UTBK-SBMPTN semakin siap.

“Bukan berarti cara lama dipakai lagi. Ada inovasi tambahan untuk membuat sistemnya lebih aman,” ucapnya. (*/ytn)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Paul Munster Kecewa Usai Dikalahkan Persib

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lawatan Persebaya Surabaya ke Bandung berakhir sia-sia. Pelatih Persebaya Paul Munster pun…

2 jam ago

Cawagub Ilham Habibie Blusukan di Cimahi

CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM - Calon Wakil Gubernur Jawa Barat Ilham Habibie blusukan menemui masyarakat Kota Cimahi,…

2 jam ago

Raih Kemenangan, Persib Bandung Pantang Besar Kepala

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kembali raih kemenangan. Persebaya Surabya pun jadi korbannya setelah dilumat…

2 jam ago

Sempat Terkapar, Begini Kondisi Terkini Tyronne del Pino

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Tyronne del Pino jadi salah satu pusat perhatian di laga Persib Bandung…

2 jam ago

Bojan Hodak Bongkar Kunci Persib Kalahkan Persebaya

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung mendulang kemenangan atas Persebaya Surabaya dalam lanjutan Liga 1 2024/2025.…

3 jam ago

Foto BRI Liga 1 Persib Bandung Vs Persebaya

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Absennya bobotoh di Stadion Si Jalak Harupat tidak memengaruhi kinerja Persib Bandung.…

4 jam ago