BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pelatih Robert Alberts berencana Persib akan menggelar latihan kembali pada 16 Mei 2022. Saat ini beberapa pemain dari luar kota sudah berangsur kembali ke Bandung, setelah menikmati libur jeda kompetisi dan Hari Raya Idul Fitri.
“Kami akan menggelar pertemuan pekan ini untuk membicarakan secara spesifik rencana latihan pada 16 Mei nanti. Apakah bisa berlatih di hari itu, sekadar pertemuan atau bahkan berlatih di keesokan harinya jika itu (16 Mei) adalah hari libur (Waisak),” kata Robert seperti dikutip PASJABAR dari laman persib.
Robert menerangkan, program latihan Persib memiliki kalender tersendiri, menyesuaikan dengan penyelenggaraan kompetisi. Karenanya, dalam penyusunan program latihan akan lebih dulu melalui diskusi di antara tim pelatih.
“Sepakbola berbeda dengan pekerjaan kantoran. Saya selalu berkoordinasi dengan para pelatih lainnya perihal libur nasional dan kepentingannya bagi semua orang dan keluarganya. Jadi itu (latihan perdana) akan kami putuskan setelah pertemuan antara para pelatih,” tuturnya. (*)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…