HEADLINE

Cetak Sejarah, Pertama Kali India Juara Piala Thomas

ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM India berhasil menjadi juara Piala Thomas 2022, setelah mengalahkan Indonesia pada babak final dengan skor 3-0, Minggu (15/5/2022) di Thailand.

Kemenangan ini menjadi pengalaman pertama bagi India. Indonesia sendiri telah 14 kali juara piala Thomas.

Mengutip laman antaranews, perjuangan Indonesia pada babak final tersudahi pada partai ketiga yang dimainkan tunggal putra Jonatan Christie. Dalam partai tunggal kedua ini, Jonatan kalah dalam dua gim langsung 15-21, 21-23 oleh Kidambi Srikanth.

Sebelumnya di partai pembuka, Anthony Sinisuka Ginting kalah dalam rubber game saat menghadapi Lakshya Sen dengan skor 21-8, 17-21, 16-21.

Sementara pada partai kedua, ganda putra Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga menelan kekalahan dari pasangan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.

Pada pertandingan yang menjadi pertemuan kedua mereka, Ahsan/Kevin mengakui keunggulan lawannya yang punya power lebih unggul. Meski sudah berusaha maksimal, namun Rankireddy/Shetty terbukti menjadi lawan yang alot dan sulit ditembus. Ahsan/Kevin pun harus menyerah dengan tiga gim 21-18, 21-23, 19-21 setelah berjuang 73 menit. (*)

Yatni Setianingsih

Recent Posts

Kalahkan Jakarta, Jawa Barat Kumpulkan 538 Medali di PON XXI Aceh – Sumut

WWW.PASJABAR.COM -- Jawa Barat resmi menyabet status sebagai juara umum di Pekan Olahraga Nasional (PON)…

53 menit ago

Mapag Hujan: Aksi Bersih Sungai Menyambut Musim Hujan di Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kota Bandung mengadakan kegiatan Mapag Hujan (Maraton Bebersih Walungan dan Susukan)…

2 jam ago

Jangan Sembarang Gula! Ini Jenis Gula yang Baik untuk Penderita Diabetes

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dokter spesialis gizi klinik dari Rumah Sakit Pusat Otak Nasional Prof. Dr.…

3 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

4 jam ago

Puluhan Pengungsi Gempa di Kertasari Mengeluh Sakit, Tim Medis Dikerahkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Akibat cuaca dingin, puluhan pengungsi di tenda pengungsian gempa Kertasari mengeluh sakit.…

4 jam ago

Dedi Mulyadi Ajak Paguyuban Pasundan Lakukan Ini di Jabar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Politikus yang juga Calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi, mengajak Paguyuban Pasundan…

4 jam ago