HEADLINE

Jadi Wadah Kreatifitas, Sandiaga Uno Dukung Talkshow Esport GEMA Pasundan

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Indonesia Sandiaga Uno turut mendukung dan menjadi keynote speaker dalam Talk Show Esport yang digagas Gerakan Mahasiswa (GEMA) Pasundan pada Jum’at (10/6/2022).

Kegiatan yang digelar secara virtual ini bertajuk “Peluang dan Tantangan Generasi Milenial di Industri Esport Tanah Air”.

Turut menjadi narasumber Yunandar Eka Perwira (Anggota DPRD Jawa Barat), Nuran Qolbi (Ketua ESI kota Bandung), Dr. Dewi Rosina, M.Psi. (Psikolog), Achyar Al Rasyid (Mahasiswa program doktor Tianjin University Cina), Fredy Septia Pratama (Leader Komunitas Mobile Legends Kota Bandung) dan dr. Helmi Rosa (Dosen FK Unpas).

Talkshow ini diikuti oleh berbagai kalangan baik siswa sekolah, mahasiswa dan komunitas pemuda.

Acara ini juga diramaikan dengan lomba Esport jenis mobile legend bang bang dan PUBG yang diikuti 130 tim pada dua cabor.

Sandiaga pun mengapresiasi gelaran ini, yang menjadi wadah kreatifitas dan positif.

“Gema Pasundan memberikan wadah untuk mendukung kaum muda pasundan dalam bidang industri Esport dan ini baik,” tuturnya.

“Semoga saya dapat berkesempatan kembali mengisi acara kegiatan milenial yang di buat oleh Gema Pasundan,” imbuhnya.

Sementara itu, Sekjend Gema Pasundan, Gumelar Rachmatullah menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan akan peluang dan tantangan dalam industri Esport sehingga mendorong kaum muda untuk dapat memanfaatkannya.

“Seiring perkembangan teknologi serta digitalisasi. Hobi kaum muda mulai bergeser pada game online. Antusiasme kaum mudah mendorong industri Esport di Indonesia bertumbuh dengan cepat,” tuturnya.

Sadar akan peluang yang terbuka luas,pihaknya pun merasa perlu untuk memfasilitasi kaum muda dalam mengakses informasi dengan tepat.

“Kami berharap, semoga kegiatan ini dapat memberikan dampak positif untuk mencerahkan kaum muda Indonesia khusunya pasundan agar dapat memanfaatkan peluang dengan memahami tantangan yang akan dihadapi,” pungkasnya. (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Operasikan Dapur Umum untuk Pengungsi Gempa, 7.000 Paket Makanan di Siapkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kabupaten Bandung mulai mengoperasikan dapur umum untuk mendukung kebutuhan logistik bagi…

11 menit ago

Tiga Kali Beruntun! Jawa Barat Kunci Gelar Juara Umum di PON 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kontingen Jawa Barat dipastikan berhasil mengunci gelar juara umum pada Pekan Olahraga…

34 menit ago

Bocah 4 Tahun Tertimpa Reruntuhan karena Gempa, Kang DS Sampaikan Duka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Fauzan,…

1 jam ago

BNPB Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan Menghadapi Ancaman Gempa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Masyarakat yang terkena dampak gempa M4,9 diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi…

2 jam ago

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

2 jam ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

3 jam ago