BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persib Bandung menuai skor 1-1 melawan Bali United, dalam laga Grup C Piala Presiden 2022. Hasil ini dianggap adil bagi kedua tim.
Pelatih Robert Alberts mengatakan laga berjalan seru karena kedua tim seolah mempertaruhkan gengsi. Padahal, yang dilakoni hanya laga dalam turnamen pramusim.
“Ini turnamen pramusim dan kita punya waktu tiga pekan untuk mempersiapkan pertandingan ini seperti halnya sebuah pertandingan final di Piala Eropa,” ujar Robert di Stadion GBLA, Minggu (12/6/2022) malam.
“Kedua tim bertemu dengan penuh gengsi dan selalu berusaha untuk mendapatkan hasil yang maksimal,” sambung pria asal Belanda itu.
Menurutnya, kedua tim sama-sama dihuni para pemain berkualitas tinggi. Namun, Bali United menurutnya lebih beruntung karena bisa bermain imbang melawan Persib meski minus satu pemain.
“Mereka sangat bagus dan beruntung bisa bermain dengan 10 pemain dan mendapatkan hasil imbang,” jelas Robert.
Di saat bersamaan, dia mengakui Persib kurang efektif dalam melancarkan serangan. Hasilnya, peluang demi peluang lebih banyak terbuang percuma. Sehingga, hasil imbang dinilai layak bagi kedua tim.
“Kita (Persib), menurut saya kita banyak peluang, tapi kita belum bisa memaksimalkan beberapa peluang itu jadi gol, sampai akhirnya tercipta satu gol (oleh David da Silva),” tuturnya.
“Dan menurut saya ini adalah pertandingan yang adil (hasilnya) bagi kedua belah pihak,” tandas Robert. (ars)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…