HEADLINE

Kapolrestabes Bandung Sebut Ada Korban Karena Tidak Sabar Ingin Masuk GBLA

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMKapolrestabes Bandung, Kombes Pol Aswin Sipayung menyebutkan jika jatuhnya korban di Stadion GBLA saat pertandingan Persib v Persebaya, Jumat (18/6/2022)  dikarenakan penonton berdesakan ingin segera masuk ke stadion.

“ Jadi, kegiatan pengamanan tadi malam di GBLA, sesuai dengan rencana pengamanan 26 pintu itu kita jaga, di atas untuk akses ke tempat penonton, kemudian di bawah juga ada, ada empat pintu masuk untuk akses sobek karcis, itu juga kita tempatkan personil lengkap” tuturnya.

Ia menjelaskan jika, masyarakat dan yang datang ingin menonton memang menyebutkan jika SOP dari Panpel bahwa itu harus menunjukkan karcis (tiket).

“Yang punya baru boleh masuk, yang tidak punya tidak boleh masuk.  Nah, banyak yang ingin masuk tidak sabar, ingin buru-buru masuk kemudian ada korban di luar yah, di depan pintu sobek karcis bukan di dalam gedung (stadion),” papar Kombes Pol Aswin.

Oleh karenannya, pihak kepolisan menduga korban terjadi karena penonton tidak sabar ingin masuk, dan terburu-buru.

“Padahal sudah diimbau agar antre dan antreannya juga sudah ada, kemudian diminta menunjukkan tiket baik dari telepon genggam maupun tiket karcis atau hard copynya,” tegasnya.

Ia mengatakan saat di GBLA memang kebanyakan dari penonton ingin buru-buru masuk, tapi melupakan keselamatan.

“Saat itulah kemudian tiba-tiba ada yang pingsan dan kita bawa ke Rumah Sakit (RS), diberikan pertolongan oleh pihak RS,” tuturnya.

Meski telah ada korban, namun Kapolrestabes Bandung belum bisa memastikan apakah nantinya pertandingan akan dilangsungkan di GBLA atau tidak.

“Saya belum bisa jawab, kan masalah GBLA itu pihak panpel, bisa ditanya ke Panpel apakah GBLA bisa digunakan lagi atau tidak,” terangnya. (ave)

 

Yatti Chahyati

Recent Posts

Piala AFF 2024 Tidak Diperkuat Pemain Senior Liga 1

WWW.PASJABAR.COM -- Manajer Timnas Indonesia Sumardji mengungkap alasan tidak ada pemain senior dari Liga 1…

1 jam ago

Bey Machmudin: Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung Terendam Banjir

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyatakan banjir akibat hujan dengan…

2 jam ago

Line Up Mengerikan Timnas Indonesia di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024

WWW.PASJABAR.COM -- Shin Tae-yong memanggil 33 nama untuk menjalani pemusatan latihan di Bali, sebelum ambil…

2 jam ago

Habib Luthfi Beri Pesan untuk Calon Pemimpin Daerah

CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM -- Habib Luthfi Bin Yahya memberikan pesan menyejukan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

3 jam ago

Herman Suryatman Sampaikan Apresiasi Mendalam kepada Para Guru

KOTA BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyampaikan penghormatan dan apresiasi…

4 jam ago

Bio Farma dan Gates Foundation Berkolaborasi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Bio Farma, induk holding BUMN Farmasi Bio Farma Group, pada tanggal 25…

4 jam ago