HEADLINE

Mahasiswi FKIP Unpas Hasna Shofiyah Raih 1st Runner Up Puteri Pendidikan Indonesia Jawa Barat 2022

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Mahasiswi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia FKIP Universitas Pasundan Hasna Shofiyah, C.PS., C.MMI., C.PI. menjadi 1st Runner Up Puteri Pendidikan Indonesia Jawa Barat 2022.

Adapun Ajang Puteri Pendidikan Jawa Barat 2022 ini digelar oleh Ikatan Pemuda Prestasi Indonesia (IPPI) tingkat Provinsi Jawa Barat belum lama ini.

Sebelumnya Hasna juga sempat menjadi Juara Atribut Best Sosial Media Miss Model Muslimah Nusantara 2021, Putri Taruna Nusantara Jawa Barat 2021, Mahasiswa Berprestasi Universitas Pasundan 2022 (MAPRES UNPAS), Winner of Duta Hijab Indonesia Photo Contest, Duta Hijab Indonesia Photo Contest Internasional 2022 dan Juara Umum 1 Top Model Indonesia 2022.

“Alhamdulillah sangat bersyukur, merasa bahagia, dan juga rasa haru yang bercampur dengan rasa sedih atas pencapaian ini,” terang penulis buku Antologi Cerpen yang berjudul “Diaries of 2020” yang diterbitkan oleh CV. Cahaya Pelangi.

Untuk meraih prestasi ini, sambung Hasna banyak hal yang ia siapkan baik secara mental maupun fisik.

“Hal yang saya siapkan tentunya banyak sekali, seperti kesiapan diri, mental, materi, keuangan dan properti unjuk bakat,” tuturnya kepada PASJABAR, Senin (20/6/2022).

Kendati sudah meraih berbagai prestasi, Hasna pun mengaku tidak akan berpuas diri dan akan selalu mengoptimalkan potensi yang ia miliki. Selamat Hasna semoga selalu sukses! (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Piala AFF 2024 Tidak Diperkuat Pemain Senior Liga 1

WWW.PASJABAR.COM -- Manajer Timnas Indonesia Sumardji mengungkap alasan tidak ada pemain senior dari Liga 1…

2 jam ago

Bey Machmudin: Delapan Kecamatan di Kabupaten Bandung Terendam Banjir

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Penjabat Gubernur Jawa Barat Bey Machmudin menyatakan banjir akibat hujan dengan…

3 jam ago

Line Up Mengerikan Timnas Indonesia di Piala ASEAN Mitsubishi Electric Cup 2024

WWW.PASJABAR.COM -- Shin Tae-yong memanggil 33 nama untuk menjalani pemusatan latihan di Bali, sebelum ambil…

3 jam ago

Habib Luthfi Beri Pesan untuk Calon Pemimpin Daerah

CIMAHI, WWW.PASJABAR.COM -- Habib Luthfi Bin Yahya memberikan pesan menyejukan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada)…

4 jam ago

Herman Suryatman Sampaikan Apresiasi Mendalam kepada Para Guru

KOTA BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Herman Suryatman menyampaikan penghormatan dan apresiasi…

5 jam ago

Bio Farma dan Gates Foundation Berkolaborasi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Bio Farma, induk holding BUMN Farmasi Bio Farma Group, pada tanggal 25…

5 jam ago