PASJABAR

Laksanakan Dua Tugas, Ridwan Kamil Sudah Selesaikan Tugas sebagai Amirul Hajj Jabar

ADVERTISEMENT

ARAB SAUDI, WWW.PASJABAR.COM Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil sudah menyelesaikan dua tugas selama berhaji di Tanah Suci. Dia menjadi Amirul Hajj Jabar.

Tugas pertama Ridwan Kamil selama di Tanah Suci yaitu mengawal dan memastikan jemaah haji asal Jabar mendapatkan pelayanan yang maksimal.

“Mengawal jemaah Jawa Barat sudah dilaksanakan semaksimal mungkin. Kita ada inovasi-inovasi. Klinik di tiap hotel, makanan khas lokal, kamar hotel yang nyaman, dan lain-lain, Alhamdulillah terlaksana,” kata Kang Emil –sapaan Ridwan Kamil.

Sebelum melakukan wukuf di Arafah dan lempar jumrah, Kang Emil rutin mengunjungi penginapan-penginapan jemaah haji asal Jabar untuk menyapa dan memastikan jemaah haji asal Jabar mendapatkan pelayanan optimal dan menjalankan ibadah haji dengan khusyuk.

Selain itu, Kang Emil juga sempat menjenguk sekaligus menyemangati salah satu jemaah asal Subang, Winingsih, yang sedang terbaring karena stroke. Ia pun sempat makan bala-bala dan bakso bersama dengan jemaah haji asal Jabar.

“Tugas yang kedua memang pribadi, yaitu badal haji, menghajikan almarhum anak saya Emmeril Kahn Mumtadz. Dua hal tadi dilaksanakan, Insyaallah memberikan kemudahan dua-duanya lancar,” ucap Kang Emil.

Kang Emil berharap kuota jemaah haji Indonesia tidak terbatasi dan maksimal pada tahun depan. Ia pun mendoakan jemaah haji asal Jabar menjadi haji yang mabrur.

“Di belakang saya tempat melempar jumrah, zaman dulu cuma satu lantai sekarang ini empat lantai. Saking banyaknya. Kita doakan tahun depan tidak ada kuota yang terbatasi lagi sehingga bisa maksimal kuota haji buat Indonesia. Sehingga tidak usah menunggu terlalu lama sekitar 30 tahun,” ucapnya.

“Saya ucapkan selamat bagi seluruh jemaah haji bentar lagi pulang. Selamat menjadi haji mudah-mudahan mabrur dan saya doakan yang belum mudah-mudahan Allah mudahkan untuk jadi undangan Allah di Tanah Suci,” imbuhnya. (*/ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

28 menit ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

38 menit ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

2 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

3 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

4 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

5 jam ago