BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) menggelar sidang terbuka Promosi Doktor Reni Nurlaela, mahasiswi program doktor Ilmu Manajemen pada Kamis, (21/7/2022).
Acara yang berlangsung di Aula Mandalasaba dr.Djoenjoenan Lantai V Gedung Paguyuban Pasundan, Jalan Sumatra No 41 Kota Bandung ini diketuai oleh rektor Unpas, Prof. Dr. Ir. H. Eddy Jusuf, Sp., M.Si., M.Kom.IPU.
Adapun disertasi yang disidangkan berjudul Pengaruh Profil Risiko, Tata Kelola Perusahaan, dan Permodalan Terhadap Profitabilitas Serta Dampaknya Pada Nilai Perusahaan (Suatu studi Pada Perusahaan Bank Pemerintah yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010-2019).
Tim promotor diketuai oleh Prof. Dr. H. Jaja Suteja, SE., M.Si dan Dr. H. Atang Hermawan, SE., M.SIE., Ak. sebagai Ko-Promotor.
Reni memaparkan bahwa keberhasilan pelaksanaan pembangunan perekonomian Indonesia perlu mendapat dukungan perbankan yang sehat dan kuat.
“Bank milik pemerintah sangat memegang peranan penting dalam menunjang percepatan pembangunan di segala bidang, khususnya dalam melaksanakan fungsi intermediary,” tuturnya.
Penelitian ini jelas Reni menggunakan metoda kuantitatif dengan pendekatan analisis deskriptif dan analisis verifikatif.
“Dimana Bank pemerintah yang diteliti adalah Bank Mandiri, BNI, BRI dan BTN,” ucapnya.
Adapun alat analisis dalam penelitian ini menggunakan analisis data panel.
“Hasil penelitian menyimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan dari Profil Risiko, Tata Kelola Perusahaan, Permodalan Terhadap Profitabilitas. dengan besaran pengaruh sebesar 73,66 persen, dan terdapat pengaruh yang signifikan dari profitabilitas terhadap nilai perusahaan dengan besaran pengaruhnya sebesar 83,19 persen,” tandasnya.
Hasil dari sidang ini Reni Nurlaela pun dinyatakan lulus dengan IPK 3,58 dan hasil yudisium sangat memuaskan.
Reni yang saat ini menjabat sebagai Dekan di Fakultas Ekonomi Universitas Putera Indonesia (UNPI) Cianjur pun mengaku senang dapat menempuh studi S3 di Unpas.
“Menyenangkan sekali kuliah di Unpas, profesornya baik, pelayanannya juga baik serta komunikasi dengan pembimbing lancar sehingga saya dapat menyelesaikan studi selama tiga tahun. Inshaallah saya juga akan merekomendasikan teman-teman saya untuk berkuliah di Unpas,” ungkapnya.
“Harapan saya ke depan semoga kampus Unpas dapat terus berkembang dan bisa memperluas kampus pascasarjananya hingga ke daerah-daerah,” pungkasnya. (tiwi)