PASHIBURAN

Meli Lida Rilis Lagu “Cinta Tak Bermata”, Angkat Budaya Sunda

ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM – Meli Nuryani atau Meli Lida penyanyi muda asal Cianjur merilis single terbaru “Cinta Tak Bermata”. Lagu tersebut diciptakan oleh Arya Bhima, seorang musisi asli Sunda.

“Meli senang banget saat ditawarkan menyanyikan lagu yang Sunda banget musiknya, terus ada lirik bahasa Sunda. Karna kak Arya juga orang Sunda ya, lirik dan musiknya tuh terasa menyatu banget,” kata Meli Lida, dikutip dari ANTARA, Sabtu (30/7/2022).

Meli merasa tertantang menyanyikan lagu ini karena harus menggunakan teknik sinden yang sulit tapi menarik untuk dijalani.

Lagu ini mengangkat tema tentang kisah cinta seorang anak sultan dengan gadis desa. Melalui lagu ini Arya Bhima dan Meli ingin menyampaikan pesan bahwa cinta mampu menyatukan perbedaan.

Hal tersebut pun diceritakan dalam sebuah music video yang mengambil dua lokasi di daerah Bandung. Video klip itu diperankan oleh Meli dan seorang model.

Dalam video klip, Meli menambahkan sentuhan Jaipong yang ia ciptakan gerakannya sendiri dalam waktu semalam. Lagu tersebut sudah bisa didengarkan di platform streaming pada 29 Juli 2022.

Diketahui, Meli dikenal lewat acara kompetisi menyanyi dangdut tahun 2020 dari sebuah stasiun televisi dan meraih juara pertama kala berusia 16 tahun.

Sejak kemenangannya, Meli telah mengeluarkan dua single karya musisi-musisi dangdut ternama, dan kali ini bersama label rekaman 3D Entertainment dan manajemen artis STREAM Entertainment, Meli merilis lagu berjudul “Cinta Tak Bermata” dengan banyak menambahkan unsur Sunda. (ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

WJIS 2024, Jawa Barat Alami Pertumbuhan Ekonomi 4,95 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- West Java Investment Summit 2024 yang sudah berjalan ke enam kalinya mencatatkan…

5 jam ago

Pelajaran untuk Persib Usai Dipermalukan Port FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menelan pil pahit. Melawan Port FC dalam laga perdana Grup F AFC…

7 jam ago

Pengungsi Gempa Cibeureum Antre Panjang Demi Minuman Hangat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ratusan pengungsi gempa di Cibeureum, Kabupaten Bandung, rela mengantre panjang demi mendapatkan…

8 jam ago

Tenda Terpasang, Pengungsi Gempa Kertasari Masih Kekurangan Bantuan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Lebih dari 10 tenda pengungsian telah dipasang di lokasi evakuasi korban gempa…

8 jam ago

Port FC Permalukan Persib di Si Jalak Harupat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung menuai kekalahan saat menjamu Port FC dalam laga perdana Grup…

8 jam ago

Landak Jawa Ditemukan Berkeliaran di Jalan Padjadjaran Kota Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Seekor Landak Jawa ditemukan berkeliaran di kawasan Jalan Pajadjaran Kota Bandung. Hewan…

9 jam ago