HEADLINE

Jadi Duta Kampus Pinilih, Intan Siap Berkontribusi untuk Pengembangan Unpas

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Mahasiswi Semester V Jurusan Ilmu komunikasi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Pasundan, Nurul Intan Krisnayanti atau yang akrab disapa Intan, menjadi Juara 1 Duta Kampus Pinilih Universitas Pasundan 2022-2024.

Grand final Duta Kampus Unpas sebelumnya digelar pada 23 Juli 2022 di Unpas, Jalan Taman Sari Kota Bandung.

Intan pun mengaku bersyukur  dan berharap akan memberikan kontribusi terbaik untuk kampus Unpas.

“Tentunya syukur alhamdulilah mendapatkan kesempatan untuk bisa menjadi representatif untuk kampus sendiri Universitas Pasundan, menjadi amanah juga untuk saya sendiri untuk bisa memberikan yang terbaik dan ikut serta dalam pengembangan kampus Unpas,” tuturnya kepada PASJABAR, Sabtu (7/8/2022).

Sebelumnya Intan juga pernah meraih beragam prestasi lainnya, seperti Juara 1 Mahasiswa Berprestasi tingkat FISIP Unpas 2022, Juara Harapan 1 mojang jajaka 2021, Ajudan Millenial Gubernur Jawa Barat 2021, Duta Genre Kabupaten Bandung 2021, Vokalis Angklung Kabupaten Bandung 2021, Pelajar Pelopor Keselamatan Jalan Dinas Perhubungan Kab bandung 2019 dan Paduan Suara Kabupaten Bandung 2018.

Dalam mengikuti ajang Duta Kampus Unpas, sambung Intan ia juga menyiapkan kondisi mental dan fisik.

“Pada saat mengikuti ajang ini pun saya sempat terkendala dengan beberapa kegiatan diluar, namun itu semua tidak menjadi hambatan saya untuk bisa mempersiapkan semua materi dan kesiapan,” tambahnya.

Pada saat hari dimana grand final Duta Kampus, Intan juga mengaku sempat sakit dan dibawa oleh panitia ke belakang panggung.

“Pada saat itu selain harus bisa fokus pada materi juga harus bisa menguatkan diri sendiri karena kondisi tubuh yang tidak fit,” tuturnya.

Intan pun berharap ke depan dapat  terus membantu dan ikut berkontribusi dalam setiap program ataupun pengembangan kampus Universitas Pasundan, serta menjadi jembatan bagi mahasiswa untuk bisa berinovasi dan memberikan kreatifitas.

“Saya juga ingin menyampaikan semangat terus untuk teman- teman yang sedang menempuh pendidikan, apa yang saat ini teman-teman tempuh dan jalani pasti akan berbuah hasil yang baik di masa depan nanti,” pungkasnya. (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

1 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

1 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

2 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

3 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

4 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

5 jam ago