PASKESEHATAN

Ingin Cepat Hamil, Yuk Rutin Konsumsi Makanan Ini

ADVERTISEMENT

Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Ke hamil an dan kehadiran buah hati adalah suatu Amanah yang diidam-idamkan setiap pasangan, baik itu pasangan yang baru menikah ataupun sudah lama menikah.

Salah satu usaha untuk cepat mendapatkan kehamilan dan dikaruinai anak adalah dengan mengkonsumsi makanan yang sehat pola makan dan asupan nutrisi adalah faktor penting dalam meningkatkan kesuburan.

Oleh sebab itu, penting untuk mengonsumsi beberapa jenis makanan yang dianjurkan.

Dilansir dari Halodoc berikut adalah 7 Makanan Penyubur Kandungan Agar Cepat Hamil

  1. Ikan

Ikan adalah salah satu makanan penyubur kandungan yang bisa kamu coba. Kandungan asam lemak omega-3 di dalam ikan diduga dapat mengoptimalkan kinerja organ reproduksi. Asam lemak omega-3 ini banyak terkandung pada ikan salmon, sarden, atau tuna.

  1. Produk Olahan Susu

Makanan penyubur kandungan lainnya yang bisa kamu coba adalah makanan berbasis produk olahan susu. Misalnya susu, yoghurt, dan keju. Menambahkan produk susu ke dalam diet prakonsepsi tidak hanya bermanfaat untuk kesehatan tulang saja, tetapi juga secara potensial dapat meningkatkan kesehatan reproduksi.

Nah, produk olahan susu yang dapat dicoba, contohnya susu, yoghurt, keju, atau smoothie. Namun, alangkah baiknya bila dirimu mengonsumsi produk susu rendah lemak atau bebas lemak. Pasalnya, berat badan yang berlebih dapat memengaruhi kesuburan.

  1. Protein Hewani dan Nabati

Protein hewani dan nabati diduga dapat meningkatkan kesuburan. Nah, untuk protein hewani kamu bisa mencoba daging yang kaya protein dan zat besi.

Sementara itu, asupan protein nabati bisa didapatkan dari kacang polong atau kacang tanah. Hal yang perlu diingat, sebaiknya jangan daging merah secara berlebihan untuk mencukupi kebutuhan protein harian.

  1. Buah-buahan

Buah-buahan adalah makanan penyubur kandungan lainnya yang tak boleh dilupakan. Dari banyaknya jenis buah-buahan, pilihlah buah yang kaya akan antioksidan.

Contohnya seperti buah beri (stroberi, raspberry, atau blueberry). Kandungan antioksidan di dalam buah ini melindungi tubuh dari kerusakan dan penuaan sel, termasuk sel pada sistem reproduksi.

Karbohidrat Kompleks dan Kaya Asam Folat

  1. Asupan Karbohidrat Kompleks

Selain empat makanan di atas, makanan yang kaya karbohidrat kompleks juga masuk ke dalam kelompok makanan penyubur kandungan. Karbohidrat kompleks bisa didapatkan dari roti tawar gandum atau sereal biji-bijian utuh. Makanan ini banyak nutrisi penting untuk kesuburan, seperti vitamin B, antioksidan, dan zat besi.

  1. Makanan Kaya Asam Folat

Asam folat adalah salah satu nutrisi yang perlu dikonsumsi pada wanita yang ingin atau sedang berada dalam masa kehamilan. Menurut penelitian, ibu yang mengonsumsi asam folat empat minggu sebelum kehamilan dan delapan minggu setelah kehamilan, bisa meminimalkan risiko autis pada bayi sebanyak 40 persen.

Selain itu, asam folat berperan penting dalam meningkatkan kesuburan. Asam folat bisa kamu dapatkan dari bayam, brokoli kentang, sereal kacang-kacangan, dan buah-buahan seperti jeruk, pepaya, atau alpukat.

  1. Makanan yang Mengandung Zinc

Makanan penyubur kandungan lainnya yang tak boleh dilupakan adalah makanan yang banyak mengandung zinc. Zat yang satu ini dapat meningkatkan produksi sel telur yang berkualitas dan melancarkan siklus haid. Nah, kamu bisa mendapatkan asupan zinc dari tiram, biji-bijian utuh, ayam, daging sapi, telur, hingga produk susu.

Berikut adalah 7 list makanan yang dapat meningkatkan kesuburan, semoga bisa menjadi referensi ibu yang sedang menjalani program hamil ya. (Nis)

Nissa Ratna

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

16 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

17 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

18 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

19 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

20 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

21 jam ago