BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pelatih Persib Bandung Luis Milla mengungkap sisi bahaya Barito Putera. Tim berjuluk ‘Laskar Antasari’ itu dinilai tak mudah dikalahkan.
Duel melawan Barito ini akan tersaji dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat (1/9/2022). Kedua tim sedang sama-sama butuh kemenangan.
Persib butuh tiga poin demi bisa merangksek ke papan atas. Sebaliknya, Barito butuh tiga poin agar perlahan lepas dari cengkeraman zona degradasi.
“Bagi kami ini pertandingan yang penting dan saya menaruh respek untuk Barito Putera,” kata Luis Milla, Kamis (15/9/2022).
Barito sendiri sedang tidak baik-baik saja. Mereka menuai rentetan hasil buruk hingga berujung lengsernya pelatih Dejan Antonic. Mereka untuk sementara ditangani pelatih fisik Victor Tinocco.
Tapi, bukan berarti tanpa pelatih kepala Barito akan mudah dihancurkan. Barito tetap dinilai sebagai tim kuat karena punya banyak pemain berkualitas. Setidaknya ada tiga pemain yang jadi sorotan utamanya yang motor permainan Barito.
“Saya rasa memang mereka saat ini sedang dilanda masalah, tapi mereka mempunyai pemain yang berkualitas terutama di lini tengah. Lutfi (Kamal), Bayu Pradana dan Rizky (Pora). Mereka merupakan tim yang sangat bagus,” jelas Milla.
Berbanding terbalik dengan Barito, Persib justru sedang dalam tren positif. ‘Maung Bandung’ di bawah arahan langsung Luis Milla memetik dua kemenangan dalam dua laga terakhir.
Tapi, Milla belum puas dengan performa Persib. Ia terus berusaha agar permainan tim membaik dan semakin ganas. Persib pun akan bekerja keras mengalahkan Barito untuk meraih kemenangan ketiga beruntun.
“Kami ingin memainkan laga dengan baik dan meningkatkan performa kami. Setelah dua kemenangan, kami ingin melanjutkan itu, baik dari penampilan maupun hasil,” tutur Milla.
Pria asal Spanyol itu lalu meminta Bobotoh memenuhi stadion. Kehadiran mereka diharapkan bakal makin melecut semangat para pemain dan jadi kekuatan tambahan berarti untuk mengalahkan Barito.
“Kami juga tentunya perlu dukungan di stadion dari Bobotoh. Bagi saya besok adalah pertandingan yang sangat penting bagi Persib, sama pentingnya seperti menghadapi Persija dan tim-tim lainnya. Besok kami harus mendapat tiga poin dan kami perlu dukungan dari suporter,” tandas Milla. (ars)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Penculikan anak di Kota Bandung, Kamis (21/11/2024) terekam kamera CCTV. Penculikan anak…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Striker PERSIB asal Brasil, David Da Silva absen karena terkena virus. Hal…
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…