BANGKA, WWW.PASJABAR.COM–
PMI Bangka memberi penghargaan kepada komunitas “Bangka Environment Creative Activist Of Kawa (BECAK Babel) atas kontribusinya dalam kegiatan sosial kemanusiaan, pada kamis (15/9/2022) di Hotal Novilla.
Apresiasi ini tidak terlepas dari konsistensi komunitas BECAK Babel dalam merangkul anak muda untuk melakukan kegiatan sosial seperti donor darah.
Tidak hanya itu, komunitas yang berbasis pada lingkungan ini memiliki relawan yang rutin dibina, dididik, dan ditempa agar memiliki rasa peduli terhadap sesama terutama sebagai relawan kemanusiaan.
“Kami mengucapkan terimakasih kepada PMI yang telah mempercayai kami dalam penghargaan ini, dan kami berharap kita semua mampu memberikan kontribusi besar terhadap upaya membantu sesama dalam hal kemanusiaan,” terang ketua devisi kerelawan dan kebencanaan BECAK Babel, Kendedi.
Peran penting generasi muda untuk peka dan peduli di lingkungan sekitarnya agar menjadi agenda rutin yang bisa menjadi acuan untuk kebaikan.
“Percaya pada hal baik ada kebaikan, melakukan hal positif seperti donor darah alhamdulillah sudah menjadi agenda rutin relawan kami, dan harapan kedepannya bisa mengajak lebih banyak lagi relawan yang terlibat,” tambahnya.
Ketua PMI Bangka, Yusmiati Mulkan mengapresiasi kontribusi anak muda yang tergabung di BECAK Babel.
“Teruslah menginspirasi dalam gerakan kemanusiaan, sebagai anak muda kalian adalah motor bagi diri sendiri dan teruslah memberikan manfaat bagi orang lain,” ujarnya.
Sementara itu Ketua Umum BECAK BABEL Arinda Unigraha menambahkan bawah program sosial kemanusiaan seperti aksi donor darah ini merupakan salah satu program unggulan BECAK BABEL, Sejauh ini telah menyelenggarakan 5 aksi dengan total 246 kantong darah terkumpul.
“Program ini pun akan terus dilanjutkan pada waktu-waktu tertentu dengan melibatkan berbagai stakeholders terutama di daerah-daerah yg belum pernah terlaksana program ini sebagai upaya sosialisasi dan penyebarluasan nilai-nilai kebaikan gotong royong di lingkungan masyarakat,” ulasnya.
Ia juga mengucapkan terima kasih kepada beberapa pihak yang telah mendukung seperti PT. RBT, PJB Services PLTU Bangka, dan komunitas-komunitas. (*/tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…