PASJABAR

Ridwan Kamil Raih Penghargaan Kepala Daerah Inovatif 2022

ADVERTISEMENT

SEMARANG, WWW.PASJABAR.COM – Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil raih penghargaan kategori Pelayanan Publik terkait transformasi digital yang dilakukan di sektor Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) melalui inovasi Program Pendanaan Online (Panon) Jabar.

Ridwan Kamil raih penghargaan dalam acara Kepala Daerah Inovatif  (KDI) 2022. Acara ini diselenggarakan oleh MNC Portal Indonesia di Kuil Sam Po Kong, Kota Semarang, Jawa Tengah, Kamis (22/9/2022) malam.

Penganugerahan KDI 2022 yang mengambil tema Inovasi untuk Akselerasi Kemajuan Daerah Menyongsong Era Society 5.0 ini dilakukan oleh Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar.

Penganugerahan penghargaan bagi sejumlah Gubernur, Wali Kota, dan Bupati. Dalam ajang ini juga dilakukan oleh Komisaris Utama MNC Asia Holding Tbk Agung Firman Sampurna.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jabar Ika Mardiah mengucapkan terima kasih atas penganugerahan penghargaan ini. Hal itu akan memacu semangat bagi Pemerintah Provinsi Jawa Barat (Pemprov Jabar) untuk terus berinovasi meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

“Kami mengucapkan terima kasih atas penghargaan dalam momen yang luar biasa ini. Selain merupakan kebanggaan juga bisa saling menginspirasi antar daerah untuk mencapai sebuah kemajuan dan meningkatkan ekonomi masyarakat,” kata Ika Mardiah.

“Capaian ini juga akan terus memompa semangat kami melakukan inovasi berbasis digital untuk merespons salah satu tantangan disrupsi global,” imbuhnya.

Program Panon Jabar

Panon Jabar digulirkan pada Januari 2022 bertujuan untuk mewujudkan ekosistem digital dan membuka peluang bagi UMKM, maupun koperasi mengikuti pengadaan barang dan jasa di lingkup Pemda Provinsi Jabar.

Dalam program ini Pemprov Jabar berkolaborasi dengan Asosiasi Fintech Pendanaan Bersama Indonesia (AFPI) dan lembaga lain seperti Bank BJB, Investree, Koinworks, maupun lembaga fintech lending lainnya yang tergabung dalam AFPI.

Sejumlah manfaat bisa diperoleh dalam Program Panon Jabar, di antaranya kemudahan bagi penyedia untuk mengajukan pendanaan, dan proses dilakukan secara online.

Selain itu meningkatkan pula kualitas hasil pengadaan barang dan jasa (value for money), memberikan akses pendanaan modal kerja kepada UMKM dan koperasi dengan proses yang lebih cepat, efisien, serta serba digital dengan syarat yang lebih mudah. (*/ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Operasikan Dapur Umum untuk Pengungsi Gempa, 7.000 Paket Makanan di Siapkan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pemerintah Kabupaten Bandung mulai mengoperasikan dapur umum untuk mendukung kebutuhan logistik bagi…

47 menit ago

Tiga Kali Beruntun! Jawa Barat Kunci Gelar Juara Umum di PON 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kontingen Jawa Barat dipastikan berhasil mengunci gelar juara umum pada Pekan Olahraga…

1 jam ago

Bocah 4 Tahun Tertimpa Reruntuhan karena Gempa, Kang DS Sampaikan Duka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Fauzan,…

2 jam ago

BNPB Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan Menghadapi Ancaman Gempa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Masyarakat yang terkena dampak gempa M4,9 diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi…

2 jam ago

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

3 jam ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

3 jam ago