PASPENDIDIKAN

Kadisdik: Kembangkan Indikator Sekolah Ramah Anak

ADVERTISEMENT

Bandung, WWW.PASJABAR.COM – Disdik Jabar berencana Kembangkan indikator sekolah ramah anak (SRA).

Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Jawa Barat (Jabar), Dedi Supandi dalam “Pembinaan Kepala SMA, SMK, dan SLB di Lingkungan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah X” di Aula SMKN 1 Kedawung, Kota Cirebon, Jumat (23/9/2022) lalu.

“Tolong kembangkan indikator sekolah ramah anak untuk melakukan pemenuhan hak-hak anak,” pesan Kadisdik.

Kadisdik menjelaskan, pemenuhan hak anak melalui sekolah ramah anak meliputi bersih, aman, ramah, indah, inklusif, sehat, asri, dan nyaman. Sehingga, ia mendorong cabang dinas pendidikan agar segera mengirim surat kolaborasi dengan DP3AKB untuk penyuluhan SRA ke sekolah-sekolah.

Pengawas sekolah pun, lanjut Kadisdik, akan terlibat dalam mengawasi keberlangsungan sekolah ramah anak. Berdasarkan data, persentase penerapan sekolah ramah anak di SMA sudah mencapai 68%, sedangkan SMK masih di angka 28,23%.

“Evaluasinya akan kita tingkatkan melalui pendampingan dari DP3AKB di wilayah setempat,” jelasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Kadisdik pun memaparkan materi seputar Pergub nomor 44 tahun 2022 tentang Komite Sekolah.

Selain itu, ia juga mengapresiasi seluruh kepala sekolah yang hadir, baik negeri maupun swasta. “KCD X kompak dan harus dipertahankan,” pungkasnya.

Kegiatan ini dihadiri Kepala Cadisdik Wilayah X, Ambar Triwidodo serta kepala SMA, SMK, SLB negeri dan swasta Kota Cirebon, Kabupaten Cirebon serta Kabupaten Kuningan. (*/Nis)

Nissa Ratna

Recent Posts

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

51 detik ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

22 menit ago

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

1 jam ago

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

2 jam ago

Dedi Mulyadi Tekankan Pentingnya Keadilan dalam Dialog Kebhinekaan di Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bakal calon Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, menghadiri acara Dialog Kebhinekaan di…

4 jam ago

RSUD dan Dinsos Bandung Gelar Khitanan Massal untuk 60 Anak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dinas Sosial (Dinsos) Kota Bandung bersama dengan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD)…

4 jam ago