HEADLINE

Jelang Pemilu 2024, Hasanuddin: Waspadai Politik Identitas

ADVERTISEMENT

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COMAnggota Komisi I DPR RI Mayjen TNI (purn) TB Hasanuddin mengomentari pernyataan Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid yang menyebut kunci untuk memenangi pemilihan presiden (pilpres) di Indonesia saat ini adalah Islam dan Jawa.

Hasanuddin menilai pernyataan Jazilul Fawaid tak sesuai dengan dasar negara Pancasila dan UUD 1945.

“Realitanya memang seperti ini tapi memang tak sesuai dengan dasar negara Pancasila dan UUD 1945. Dalam undang-undang tidak ada satu kata pun yang menyebut presiden harus dari suku Jawa. Sepertinya tak ikhlas, masih berorientasi pada kekuatan mayoritas,” cetus Hasanuddin kepada awal media, Jumat (30/9/2022).

Politisi PDI Perjuangan ini menilai persoalan tentang perbedaan agama, suku, dan bahasa, dalam memilih calon presiden di Indonesia adalah hal yang tidak relevan.

Ia menegaskan Indonesia adalah negara yang didirikan atas kesepakatan untuk bersatu di atas perbedaan etnis, bahasa, budaya, serta agama.

“Jangan sampai agama  dan etnis dipolitisasi untuk kepentingan politik tertentu. Kalau terus digembar-gemborkan malah mirip politik identitas,” cetusnya.

Hasanuddin berharap seseorang yang menjadi Presiden siapapun dia dan dari manapun asalnya haruslah orang yang tepat dan mampu memajukan negara ini dan mampu menyelesaikan berbagai persoalan yang dihadapi.

Sehingga, imbuhnya, bangsa ini menjadi bangsa yang disegani di dunia internasional.  “Saya berharap bangsa Indonesia lebih dewasa dalam menentukan calon pemimpin, siapapun dia dari manapun asalnya,” tegasnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Jazilul Fawaid menyebut kunci untuk memenangi pemilihan presiden (pilpres) di Indonesia saat ini adalah Islam dan Jawa.

Menurut Jazilul, kesimpulan tersebut dihitung berdasarkan suara pemeluk agama Islam di Indonesia yang saat ini mencapai 86 persen. Sedangkan, pemilih dari etnis Jawa mencapai sekitar 40 persen. (*/tie)

Yatti Chahyati

Recent Posts

Selena Gomez Ungkap Alami SIBO, Ini Penjelasan Ahli

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Selena Gomez baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya mengalami masalah pencernaan yang disebut…

9 jam ago

Jalur Alternatif Bandung-Garut Kembali Lancar Usai Pohon Tumbang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Polres Garut memastikan arus lalu lintas di jalur alternatif Bandung-Garut, wilayah Kamojang,…

10 jam ago

Erick Thohir: Dukungan Swasta Kunci Transformasi Sepak Bola Nasional

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para sponsor…

11 jam ago

Kementerian PPPA Targetkan UPTD PPA di Semua Daerah pada 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) menegaskan pentingnya peran pemerintah daerah…

12 jam ago

Riksa Latifah Melakukan Hobi Sambil Mengejar Mimpi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Menjalani hari-hari dengan hal positif, adalah hal yang dilakukan oleh Riksa Latifah, yang…

12 jam ago

Banjir Meluas di Kabupaten Bandung, 12.250 Keluarga Terkena Dampak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Banjir yang melanda di Kabupaten Bandung sejak Rabu, 20 November hingga Minggu…

13 jam ago