BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Persib Bandung memiliki banyak pemain muda berkualitas setiap musimnya. Beberapa di antaranya bahkan memiliki catatan manis tersendiri.
Salah satu cukup membanggakan adalah rekor pencetak gol termuda. Semuanya dicatatkan oleh para pemain lokal. Empat di antaranya bahkan dicatatkan atas nama pemain lokal binaan Persib.
Siapa saja mereka? Berikut ini pasjabar.com rangkum melansir data dari Transfermarkt.
Gian Zola masih memegang rekor pemain termuda yang mencetak gol untuk Persib. Ia mencatatkannya pada 20 Mei 2017 saat usianya 18 tahun 9 bulan 15 hari.
Zola mencetak golnya ke gawang Borneo FC. Namun golnya tak mampu membawa Persib menang saat itu. Skor berakhir 2-2.
Pemain kedua di bawah Zola adalah Kakang Rudianto. Ia mencetak gol saat berusia 18 tahun 11 bulan 27 hari.
Gol yang dicetaknya cukup istimewa. Sebab satu gol yang dicetaknya mampu membawa Persib menang 1-0 atas Persebaya Surabaya di Bandung pada 29 Januari 2022.
Adik Gian Zola ini jadi pemain ketiga dalam urutan pemain termuda yang mencetak gol untuk Persib. Ia mencetak gol ke gawang Bali United saat berusia 19 tahun 10 bulan 20 hari pada 18 Septemper 2021.
Sama seperti pencapaian Zola, gol yang dicetak Beckham tak mampu membawa Persib menang. Saat itu laga berakhir 2-2.
Billy Keraf jadi satu-satunya pemain muda bukan binaan Persib yang tercatat dalam rekor ini. Billy mencetak gol saat berusia 19 tahun 11 bulan 25 hari.
Gol itu dibuat ke gawang Gresik United dalam laga tandang pada 3 Mei 2017. Saat itu, gol yang dicetak Billy membuat Persib menang 1-0.
Nama kelima yang ada dalam daftar ini adalah wineger Febri Hariyadi. Ia mencetak gol pada usia 21 tahun 2 bulan 10 hari.
Satu golnya turut membawa Persib menang atas Sriwijaya FC pada 29 April 2017. Saat itu Persib yang bermain sebagai tuan rumah menang dengan skor 2-0. (ars)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…