BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Kantor Kelurahan Nyengseret yang berada di samping Mapolsek Astanaanyar pelayanannya menjadi terganggu akibat peristiwa bom bunuh diri yang terjadi pada Rabu (7/12/2022) kemarin.
Warga yang akan melakukan administrasi kependudukan harus melalui pintu belakang jalan Pajagalan, Kota Bandung. Sebab jalan depan Kantor Kelurahan masih harus dilakukan strelilisasi.
“Saat ini sejumlah pegawai kelurahan Nyengseret pun tengah menjalani trauma healing karena mendengar keras suara ledakan bom di Polsek Astanaanyar yang lokasinya di samping TKP,” kata Lurah Nyengseret, Kamis (8/12/2022).
Hingga Kamis siang Mapolsek Astanaanyar masih dipasang garis polisi dan dijaga ketat aparat kepolisian bersenjata lengkap. Sementara itu, arus lalu lintas di kawasan tersebut sudah kembali normal. (uby)