BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM–
Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV, Dr. M. Samsuri, S.Pd., MT. memberikan sambutan dalam
Sidang Terbuka Senat Wisuda Unikom ke – 38 Semester Genap Tahun Akademik 2021/2022, belum lama ini.
Ia berpesan kepada wisudawan dan wisudawati Unikom untuk memiliki jiwa optimisme yang tinggi.
“Jadilah manusia yang penuh optimis, apapun yang akan dihadapi yakinlah bahwa itu bisa dilalui, orang yang pesimis akan melihat secara sebanding karena akan selalu berfikir dan melihat sebuah kesulitan meskipun itu adalah sebuah kesempatan,” tandasnya.
“Optimis saja tidak cukup. Bung Karno pernah berpesan barang siapa ingin mutiara, harus berani terjun di lautan yang dalam,” imbuhnya.
Ungkapan ini sambung Samsuri, ingin menyatakan bahwa siapa pun yang ingin mendapatkan sesuatu yang indah dan berharga, maka dirinya sendirilah yang harus berusaha sekuat tenaga untuk mencapai keinginan atau tujuannya.
“Tidak ada orang lain yang bisa membantu untuk mencapai tujuan yang ingin Anda capai tersebut jika bukan diri sendiri,” tuturnya.
Ia juga mengucapkan selamat atas keberhasilan wisudawan/ti Unikom yang ke-38, ia berharap para lulusan ini akan menjadi lulusan yang unggul dan dapat bersaing di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat.
“Unikom merupakan institusi yang terus memperbaiki kuliatasnya dan menjawab tantangan baru untuk merevitalisasi pendidikan tinggi, guna menghasilkan orang-orang cerdas, yang kreatif dan inovatif serta mampu berkompetisi secara global. Komitmen ini dibuktikan dengan masuknya Unikom pada jajaran World Class University versi SIR dan Webometric 2022,” pungkasnya.
Adapun Universitas Komputer Indonesia (Unikom) Bandung resmi melantik 1.197 lulusannya melalui prosesi
Sidang Terbuka Senat dalam acara Wisuda Unikom ke – 38 Semester Genap Tahun Akademik 2021/2022 pada tanggal 10 dan 11 Desember 2022. (*/tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…