HEADLINE

Festival Budaya Digelar Pelajar Indonesia di Taipei

ADVERTISEMENT

BEIJING, WWW.PASJABAR.COM — Festival budaya digelar oleh pelajar Indonesia di Taipei, Taiwan. Festival tersebut menyuguhkan berbagai atraksi seni dan makanan khas Nusantara kepada para pengunjung.

“Kegiatan yang baru pertama kali digelar selama pandemi Covid-19 itu mengangkat tema ‘Wonderful Indonesia’,” kata Ketua Perhimpunan Pelajar Indonesia Taipei Medical University (PPI TMU) Kamaluddin Latief dalam pernyataan yang diterima di Beijing, Minggu (8/1/2023).

Dilansir dari ANTARA, pertunjukan seni budaya diawali dengan penampilan kolaborasi mahasiswa TMU asal Bali bersama tim Gamelan Gita Lestari National Taiwan University (NTU), yang dilanjutkan dengan suguhan keroncong “Bengawan Solo” oleh mahasiswa TMU.

Setelah itu, ditampilkan lagu tradisional Jawa Barat “Cing Cangkeling”, permainan angklung lagu “Manuk Dadali” dan lagu Taiwan “Tong Hua” serta lagu daerah Jawa “Ojo Lamis”.

Tari Saman juga turut dipentaskan dalam acara tersebut.

Acara itu ditutup dengan flashmob oleh semua pendukung acara yang mengenakan pakaian adat Nusantara dan batik yang diiringi lagu-lagu Nusantara.

Nasi rendang, bakso, mi ayam, lontong sate, pempek, gorengan, klepon, lupis, dan getas menjadi suguhan buat para pengunjung.

Kepala Bidang Perlindungan WNI dan Penerangan Sosial Budaya Kantor Dagang dan Ekonomi Indonesia (KDEI) Taipei Novrizal dan Wakil Rektor TMU Prof Chieh-Hsi Wu turut hadir dalam festival budaya tersebut.

“Kerja sama dan persahabatan adalah kata kunci kami dalam acara ini,” kata Novrizal.

Pihak TMU menyampaikan dukungannya terhadap acara yang digelar pelajar asal Indonesia itu.

“Indonesia adalah negara yang sangat menarik. Kami memiliki interaksi yang sangat kuat. Hubungan juga kuat antarpelajar internasional dan pelajar lokal. Sangat senang memiliki keragaman budaya di TMU ini,” kata Wu. (ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

BIJB Kertajati Harus Mandiri, APBD Bukan Mesin ATM

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Anggota Komisi IV DPRD Jawa Barat, Daddy Rohanady, mengungkapkan keprihatinannya terhadap kinerja…

11 jam ago

Dinda Vanisa Menyulam Impian lewat Seni dan Pendidikan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Dinda Vanisa Istianti yang akrab Dinda adalah mahasiswi semester lima di Program Studi…

12 jam ago

Kevin Diks Masih Diusahakan Bisa Main Lawan Jepang

WWW.PASJABAR.COM – Kevin Diks sudah resmi menjadi WNI setelah menjalani sumpah WNI. Dia tinggal melakukan perpindahan…

13 jam ago

Auliya Ilmi Salimah, Calon Guru Inspiratif dari Subang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Auliya Ilmi Salimah, atau akrab disapa Aul, lahir di Subang pada 29 Juli…

13 jam ago

Estella Loupattij dan Noa Leatomu Resmi jadi WNI

WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengumumkan dua pesepakbola putri, Estella Loupattij dan Noa…

14 jam ago

Roberto Mancini Bantah Terima Pesangon 20 juta euro

WWW.PASJABAR.COM – Roberto Mancini membantah menerima pembayaran sebesar 20 juta euro (Rp340,3 miliar) setelah dipecat…

15 jam ago