BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ada sejumlah catatan menarik dari perjalanan Persib Bandung musim ini. Salah satunya adalah soal para pencetak assist. Siapa rajanya?
Di urutan pertama ada sosok David da Silva. Penyerang asal Brasil ini sudah mengoleksi lima assist musim ini. Ini melengkapi catatannya sebagai pencetak gol terbanyak sementara Liga 1 2022/2023 dengan 17 gol.
Catatan itu tergolong apik bagi David da Silva. Ia menegaskan diri sebagai pemain penting yang piawai mencetak gol dan menciptakan assist.
Di posisi kedua ada Henhen Herdiana. Menyamai catatan David da Silva, pemain berposisi bek kanan ini juga mencatatkan lima assist. Ini jadi salah satu pencapaian terbaik Henhen bersama Persib. Ia juga sudah mengoleksi satu gol musim ini.
Posisi ketiga pencetak assist terbanyak Persib adalah Ciro Alves. Ia sudah mengoleksi tiga assist. Sedangkan jumlah golnya bagi ‘Maung Bandung’ sudah mencapai sembilan.
Selanjutnya ada nama Marc Klok. Gelandang naturalisasi ini mengoleksi dua assist. Meski jumlah assistnya terbilang minim, tapi perannya sangat vital dalam permainan Persib. Ia juga sudah menyumbang dua gol untuk tim.
Rachmat Irianto juga memiliki koleksi assist sama seperti Marc Klok, yaitu dua. Pencapaian Irianto cukup menarik karena ia berposisi sebagai pemain bertahan.
Selain Klok dan Irianto, ada juga pemain Persib lainnya yang mengoleksi dua assist. Mereka adalah Beckham Putra, Ricky Kambuaya, dan Rezaldi Hehanussa.
Berikut ini daftar lengkap pencetak assist di skuad Persib musim ini:
5 assist: David da Silva, Henhen Herdiana
3 assist: Ciro Alves
2 assist: Marc Klok, Rachmat Irianto, Beckham Putra, Ricky Kambuaya, Rezaldi Hehanussa
1 assist: Zalnando, Dedi Kusnandar, Robi Darwis, Febri Hariyadi, Frets Butuan. (ars)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Senat Akademik Institut Teknologi Bandung (SA ITB) menetapkan 3 Calon Rektor ITB…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Penculikan anak di Kota Bandung, Kamis (21/11/2024) terekam kamera CCTV. Penculikan anak…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Striker PERSIB asal Brasil, David Da Silva absen karena terkena virus. Hal…
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- Untuk memperkuat bisnis, bank bjb menjalin berbagai sinergi strategis demi memberikan manfaat…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…