BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Duel Persebaya Surabaya vs Persib Bandung berjalan dramatis. Laga yang digelar di Stadion Gelora Joko samudro, Gresik, Senin (13/3/2023), ini berakhir dengan skor 2-2.
Persib Bandung tertinggal 0-2 pada babak pertama lewat gol Supriadi dan Ze Valente. Tapi upaya keras di babak kedua berbuah dua gol bagi Persib lewat gol bunuh diri Riswan Lauhim dan sepakan David da Silva.
Permainan terbuka diperagakan kedua tim sejak menit awal. Tapi penguasaan bola lebih dominan dikuasai Persebaya.
Menit ke-10, Persebaya mencoba keberuntungan melalui tendangan jarak jauh Leo Lelis. Namun bola melintas di atas gawang Persib Bandung.
Semenit berselang M Hidayat juga melepas tendangan dari luar kotak penalti. Lagi-lagi bola melintas di atas gawang.
GOL! Perseaya unggul 1-0 pada menit ke-22 melalui gol yang dicetak Supriadi. Ia menuntaskan umpan sepak pojok dari Ze Valente. Bola yang ditanduk Supriadi meluncur deras ke gawang Persib tanpa mampu dihalau Teja Paku Alam.
Persib mencoba menyamakan skor melalui sundulan Fres Butuan di kotak penalti pada menit ke-25. Akan tetapi bola dengan mudah ditangkap Ernando Ari.
GOL! Ze Valente menggandakan skor menjadi 2-0 paa menit ke-31. Kali ini, ol diciptakan Ze Valente melalui tendangan bebas. Bola yang bergerak melengkung tak mampu dijangkau Teja Paku Alam.
Semenit kemudian Persib mencoba mencetak gol melalui David da Silva. Akan tetapi, bola mampu dihadang Ernando Ari dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Giliran Ciro Alves mencoba keberuntungan. Pada menit ke-38 ia melepas tendangan dari luar kotak penalti. Sayangnya bola melintas tipis di atas gawang lawan.
Hingga akhir laga, Persib berusaha mencetak gol, Persebaya pun masih berhasrat menambah skor, tapi tak ada gol tambahan tercipta. Skor 2-0 untuk Persebaya bertahan hingga babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, pelatih Luis Milla melakukan perubahan dalam komposisi tim. Ricky Kambuaya ditarik keluar. Posisinya kemudian digantikan Robi Darwis.
Persib pun terus berusaha mengurung pertahanan Persebaya. ‘Maung Bandung’ tampil lebih agresif, sedangkan Persebaya terkurung dan lebih mengandalkan serangan balik.
Menit ke-53 David da Silva melepas sepakan dalam kemelut di kotak penalti. Namun obla melenceng tipis karena membentur pemain lawan. Sepak pojok kemudian dieksekusi Marc Klok. Bola meluncur deras ke gawang, tapi mampu ditepis Ernando Ari.
Frets Butuan memiliki peluang saat melepas sepakan di kotak penalti pada menit ke-60. Kali ini Ernando Ari bisa menghalau bola dengan kakinya dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Ezra Walian yang masuk sebagai pemain pengganti melepas umpan silang pada menit ke-62. Bola mengenai kaki pemain Persebaya dan melintas di atas gawang Persebaya. Sepak pojok kemudian dimiliki Persib, tapi tak bisa dimaksimalkan.
Sial! David da Silva menanduk bola usai menerima umpan panjang dari Marc Klok pada menit ke-63. Kali ini bola membentur mistar gawang dan terbuang sia-sia. Kemelut di pertahanan Persebaya yang diakhiri sepakan Marc Klok ada menit ke-66 juga berakhir percuma.
GOL! Menit ke-76 Persib memperkecil skor melalui gol bunuh diri Riswan Lauhim. Ia berniat menghalau bola hasil sepak pojok yang dieksekusi Marc Klok. Sial, bola justru meluncur deras ke gawang sendiri. Skor menjadi 2-1 untuk keunggulan Persebaya.
GOL! Persib menyamakan skor melalui sepakan David da Silva pada menit ke-82 usai memaksimalkan umpan dari Robi Darwis. Usia mencetak gol, gestur minta maaf diperlihatkan David karena Persebaya merupakan mantan timnya.
Laga berjalan menarik hingga akhir laga. Namun, skor 2-2 menjadi akhir pertandingan.
Persebaya Surabaya: Ernando Ari (GK), Leo Lelis, Arief Pamungkas, Altalariq Ballah, Riswan Lauhim, Ze Valente, M Hidayat, M Alwi Slamat (86′ Risky Dwiyan), M Supriadi (59′ M Iqbal), Sho Yamamoto, Paulo victor
Persib Bandung: Teja Paku Alam (GK), Achmad Jufriyanto (61′ Ezra Walian), Nick Kuipers, Daisuke Sato, Rachmat Irianto, Frest Butuan, Dedi Kusnandar (69′ Febri Hariyadi), Marc Klok, Ricky Kambuaya (45′ Robi Darwis), David da Silva, Ciro Alves. (ars)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara menerima kunjungan Tim Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Koopsudnas yang…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Akibat tanggul sungai jebol, sejumlah rumah warga rusak dihantam derasnya air,…
WWW.PASJABAR.COM -- Sang preman Timnas Indonesia, Justin Hubner kembali sukses tampil memukau di laga Indonesia…
WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, menangis usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi…
WWW.PASJABAR.COM -- Ada momen menarik di laga Indonesia Vs Arab Saudi semalam, Selasa (19/11/2024). Pasalnya,…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2024/2025…