HEADLINE

Albian Mahasiswa STKIP Pasundan Sabet Juara 1 di Ajang All Start Skatecross Competition

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM– Mahasiswa STKIP Pasundan, Albian Cahya Romdhona, sukses meraih Juara 1 Kelompok Senior (Amateur) Putra dalam ajang All Start Skatecross Competition belum lama ini yang digelar oleh club All Star di Bandung.

Ia pu mengaku bangga dengan raihan prestasi yang telah diraihnya.

“Alhamdulillah bangga karena bisa merasakan kembali Juara di cabang olahraga sepatu roda, juga sedikit termotivasi karena sehari sebelum saya lomba anak-anak didik saya terlebih dahulu lomba di Bekasi dan mereka berhasil mendapatkan 2 emas 3 perak, jadi saya tidak mau kalah juga dengan adik adik murid saya hehe,” tuturnya kepada PASJABAR.

Albian juga bercerita bahwa sebelumnya ia pernah meraih juara 3 di kelas standard kelompok umur D di kejuaraan bekasi Open Nasional.

Ia juga pernah menjuarai kejuaraan antar pelajar se kabupaten purwakarta dan mendapatkan juara 1 di kelas speed 500 meter kelompok umur Junior.

“Hal yang dipersiapkan tentu saja fisik yang prima dan kondisi yang fit, serta peralatan yang digunakan juga dipersiapkan dengan baik,” ungkapnya.

Ia juga bercerita karena sudah lama tidak berkompetisi ia sempat merasa sedikit gugup, namun ia bisa mengatasinya dengan tetap tenang dan percaya diri.

“Untuk tantangannya yaitu karena cuaca sempat hujan jadi kondisi track atau jalan sedikit licin ditambah, kompetisi skatecroos ini saya baru ikuti lagi setelah beberapa tahun sempat rehat,” ungkapnya.

Ia pun berharap ke depan dapat terus berprestasi bersama rekan-rekannya yang lain.

“Harapan saya ke depannya semoga adik adik atau murid saya bisa menorehkan prestasi yang lebih tinggi lagi serta club kebanggaan saya Maung Roller Skate Purwakarta (mars) bisa sukses dan terus Jaya di kejuaraan sepatu roda lainnya,” ujarnya.

“Dan.. untuk teman teman, pesan saya selagi kita punya kemampuan dan kesempatan, manfaatkan dengan sebaik mungkin,” pungkasnya. (tiwi)

Tiwi Kasavela

Recent Posts

Kemenangan Berkesan bagi Kevin Ray Mendoza

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung,…

41 menit ago

Menyongsong Pemilu 2024: MAFINDO Latih Lansia Melawan Hoaks dan Penipuan Digital

BOGOR, WWW.PASJABAR.COM-- Sebanyak 110 lansia mengikuti Pelatihan Akademi Digital Lansia Tular Nalar Mafindo yang diselenggarakan…

1 jam ago

Ungkapan Pelatih dan Pemain Persija Usai Digasak Persib

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persija Jakarta harus menelan kecewa. Sebab, tim berjuluk 'Macan Kemayoran' itu kalah…

2 jam ago

Giring Ganesha Rilis EP “Serigala” Emosi Mendalam Dalam Tiga Single

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM-- Giring Ganesha meluncurkan EP terbarunya berjudul "Serigala", yang terdiri dari tiga single yang…

2 jam ago

Prof. Eddy Soeryanto Soegoto Resmi Dilantik Sebagai Ketua APTISI Provinsi Jawa Barat

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Ketua Umum Asosiasi Perguruan Tinggi Swasta Indonesia (APTISI) Pusat, Dr. Ir. H. M.…

2 jam ago

Reaksi Bojan Hodak Usai Persib Hancurkan Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung memuaskan hasrat Bobotoh usai mengalahkan Persija Jakarta dalam lanjutan Liga…

3 jam ago