HEADLINE

Persib Bandung Hancur Total di Tangan Persita!

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Persib Bandung hancur total saat melawan Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (9/4/2023). Persib kalah dengan skor 0-4.

Empat gol Persita dicetak Irsyad Maulana pada menit ke-10 dan 73, Ramiro Fergonzi (24′), dan Ezequiel VIdal (79′).

Jalannya Pertandingan

Inisiatif serangan lebih banyak dilancarkan Persita sejak kick off. Sebaliknya, Persib Bandung lebih memaksimalkan serangan balik.

Menit keempat Irsyad Maulana melepas tendangan di kotak penalti usai mengelabui bek Persib. Sial, bola melintas tipis di atas gawang.

Semenit berselang, Daisuke Sato melepas tendangan dari luar kotak penalti. Bola juga melintas di atas gawang lawan.

GOL! Persita unggul 1-0 pada menit ke-10. Gol diciptakan Irsyad Maulana usai usai mengelabui Rachmat Irianto di kotak penalti.

Dalam kondisi tertinggal, Persib cukup kesulitan melancarkan serangan. Bahkan beberapa kali Persib dibuat kerepotan. Salah satunya dua kali sepakan Fergonzi pada menit ke-18 yang bisa digagalkan Teja dan bek Persib.

GOL! Persita menambah skor menjadi 2-0 melalui Ramiro Fergonzi pada menit ke-24. Gol bermula dari serangan cepat yang diakhiri sepakan Vidal. Bola bisa ditepis Teja, tapi bola liar disambar Fergonzi dengan sempurna. Bola bersarang ke gawang Persib.

Ciro Alves mendapatkan peluang emas pada menit ke-27 lewat serangan balik. Sayangnya bola yang disepaknya melenceng tipis ke kanan gawang.

Irsyad Maulana mendapatkan peluang pada menit ke-37 melalui sepakannya di kotak penalti. Beruntung Teja bisa menepis bola yang meluncur deras ke sudut kanan bawah gawang.

Ciro lalu melepas tendangan melengkung di kotak penalti pada menit ke-38. Sial, bola melenceng dari sasaran. Sundulan Frets Butuan pada menit ke-39 pun tak berbuah hasil. Bola melenceng tipis dari gawang lawan.

Hanis Sagara menciptakan peluang pada menit ke-42 melalui sepakannya. Bola yang bergerak mendatar melenceng tipis ke kiri gawang.

Ciro memiliki peluang pada menit akhir babak pertama melalui tendangan bebasnya. Tapi bola berhasil ditangkap Adhitya Harlan. Hingga akhir babak pertama, skor 2-0 untuk keunggulan Persita tetap bertahan.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, pergantian pemain dilakukan Luis Milla. Dedi Kusnandar digantikan Ricky Kambuaya, Rachmat Irianto digantikan Febri Hariyadi.

Di babak kedua laga berjalan lebih sengit. Persib tampil lebih menyerang. Sebaliknya, Persita tak menurunkan tensi permainannya.

Menit ke-56 Ricky Kambuaya mengirim umpan ke mulut gawang. David da Silva menyambutnya dengan tendangan voli. Namun bola melenceng dari target.

Menit ke-60 Frets Butuan melepas tendangan di kotak penalti. Bola mampu ditepis kiper lawan. Bola liar pun disambar tak sempurna oleh Robi Darwis. Semenit berselang Daisuke Sato melepas tendangan dari luar kotak penalti. Kali ini bola melintas jauh di atas gawang.

Achmad Jufriyanto mencoba keberuntungannya melalui sundulan di kotak penalti pada menit ke-67. Sial, bola tak mengarah ke gawang lawan.

GOL! Persita memperbesar skor menjadi 3-0 pada menit ke-73. Gol berawal dari serangan balik yang dituntaskan tendangan voli Irsyad Maulana. Bola bersarang mulus di gawang Persib.

GOL! Persita menjauh 4-0 melalui tendangan Ezequiel Vidal pada menit ke-79. Gol bermula dari kesalahan pemain belakang dalam menghalau bola. Vizal mampu memaksimalkannya dengan melepas tendangan. Bola meluncur mendatar bersarang lagi di gawang Persib.

Persib benar-benar dibuat kerepotan. Persita tak mengendurkan serangan meski sudah unggul telak. Sebaliknya, Persib justru kesulitan melancarkan serangan.

Hingga akhir laga, skor 4-0 untuk keunggulan Persita bertahan. Persib pun harus pulang dengan tangan hampa dan memikul beban memalukan.

Susunan Pemain

Persita Tangerang: Adhitya Harlan, Andrean Benyanim, Javlon Guseynov, Mario Jardel (74′ Arif Setiawan), M Toha, Fahreza Sudin (63′ Ahmad Fahd), Ezequiel Vidal, Sin Yeong-bae, Hanis Sagara (63′ Heri Susanto), Irsyad Maulana, Ramiro Fergonzi

Persib Bandung: Teja Paku Alam (GK), Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Daisuke Sato, Rachmat Irianto (45′ Beckham Putra), Robi Darwis, Dedi Kusnandar (45′ Ricky Kambuaya), Marc Klok, Frets Butuan, Ciro Alves, David da Silva.

Permainan Terburuk Persib di Era Luis Milla

Persib Bandung secara mengejutkan kalah 0-4 oleh Persita Tangerang dalam lanjutan Liga 1 2022/2023 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (9/4/2023). Ini diakui sebagai kekalahan terburuk Luis Milla.

“Saya pikir selama saya bekerja di sini, ini adalah yang menurut saya paling buruk dan kita tentunya sangat membuat sedih semuanya, termasuk Bobotoh,” ujar Luis Milla.

Ia sendiri tak habis pikir dengan yang terjadi. Sebab, sebelum laga, semua elemen di tim, khususnya pemain punya semangat besar untuk mengalahkan lawan.

Para pemain ingin menampilkan agresivitas seperti saat mengalahkan Persis Solo. Namun di lapangan, para pemain Persib tampil loyo dan tak berkutit. Ujungnya, Persib hancur total di tangan ‘Pendekar Cisadane’.

“Kemarin kita bermain melawan Persis Solo begitu punya sikap, karakter, daya juang yang saya pikir sangat bagus buat tim kita. Tapi sekarang berubah, saya tidak tahu (penyebabnya),” sesalnya.

Luis Milla mengaku harus segera berbicara dengan para pemainnya untuk mengetahui apa yang terjadi. Sehingga di satu laga pamungkas, Persib diharapkan sembuh dan kembali meraih kemenangan.

Ia pun menyinggung soal permainan tim yang tidak terlihat dalam laga itu. Bahkan, ia mengibaratkan hanya Persita yang bermain dalam laga tersebut.

“Saya harus bicara dengan pemain, tapi malam ini saya hanya lihat satu tim saja yang bermain. Saya ucapkan selamat kepada Persita Tangerang,” jelas Luis Milla. (ars)

Aris

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

7 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

8 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

8 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

9 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

10 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

11 jam ago