BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Persikabo 1973 menang 4-1 atas Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (15/4/2023). Kemenangan ini sangat disyukuri pelatih Persikabo Aidil Sahak.
Pelatih Persikabo ini memuji permainan Persib yang tampil sangat menyengat di sepanjang laga. Selain itu, atmosfer di Stadion GBLA yang dipenuhi Bobotoh juga membuatnya terkesan.
“Syukur alhamdulillah tim Persikabo dan Persib memberikan pertandingan yang bagus hari ini dan atmosfer yang bagus,” ujar Aidil Sahak seusai laga.
Soal kesuksesan timnya, ia menyebut itu tidak terlepas dari kerja keras para pemain di lapangan. Sehingga ia secara khusus mengapresiasi mereka.
Kesuksesan itu juga hasil dari pengamatannya terhadap permainan Persib. Ia tahu Persib sangat sulit dikalahkan, sehingga persiapan dilakukan sangat maksimal agar bisa menang dalam laga itu.
Aidil Sahak lalu memuji kepemimpinan wasit. Menurutnya, sang pengadil lapangan menjalankan tugasnya dengan sangat baik. Itu berbeda dengan beberapa laga yang dilaluinya. Ia bahkan mengaku beberapa kali dirugikan wasit.
Wasit Bersikap Adil
Namun wasit dalam laga kontra Persib berbeda. Wasit bersikap adil bagi kedua tim. Hal itu turut membuat pertandingan berjalan menarik. Sehingga wasit harus diapresiasi. Bahkan, sejak berkarier di Indonesia, wasit kali ini menurutnya adalah yang terbaik.
“Saya mau credit juga kepada wasit hari ini, wasit yang buat saya sejak saya datang ke sini ini the best performance of wasit. Kamu bisa melihat pertandingan bagus, hari ini dua tim bermain dengan sepak bola yang bagus,” ungkapnya.
“Alhamdulillah sentiasa kita dengar wasit di Indonesia tidak bagus, bila bagus kita harus credit juga,” sambung pelatih asal Malaysia itu.
Sementara itu, penyerang Persikabo Yandi Sofyan menambahkan para pemain tampil disiplin. Hal itu sesuai dengan skema yang disiapkan pelatih di masa persiapan.
“Kuncinya hari ini kita main sangat disiplin apa yang direncanakan coach berjalan sesuai rencana. Kita bermain sangat efektif memanfaatkan peluang dan bisa cetak empat gol,” ujarnya.
“Saya rasa pertandingan ini patut kita syukuri untuk menutup Liga 1 tahun ini dan saya juga terima kasih kepada Persib bermain sangat bagus juga di hadapan Bobotoh yang memenuhi stadion hari ini,” tandas Yandi. (ars)