BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Mendekati Hari Raya Idulfitri 1444 Hijriah, harga cabai naik di pasar Sehat Soreang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Kenaikan harga mencapai hingga 50 persen.
Cabai merah yang sebelumnya dijual dengan harga Rp50.000 perkilogram, kini naik menjadi Rp80.000 perkilogram hingga Rp100.000. Bahkan harga tersebut bisa naik lebih tinggi lagi.
Kenaikan harga terjadi lantaran kebutuhan masyarakat yang meningkat. Terutama pada cabai merah karena akan digunakan untuk kebutuhan Lebaran. Sementara stok cabai merah sudah mulai berkurang.
Rani salah satu pedagang mengatakan selain cabai merah, cabai hijau juga mengalami kenaikan dari Rp20.000 menjadi Rp32.000 perkilogramnya.
“Bawang merah juga naik dari Rp28.000 menjadi Rp40.000. Bahkan hampir rata-rata bumbu dapur ini naik,” kata Rani, Selasa (18/4/2023).
Dadang pedagang lain mengatakan jika dulu dirinya jualan cabai merah dengan harga Rp50.000 ribu perkilogramnya. Kini jadi Rp100.000.
“Bahkan cabai merah ini kemungkinan akan terus naik hingga lebih dari Rp100.000 perkilogram,” katanya. (fal)