BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Volume sampah di Tempat Pembuangan Sampah sementara di Jalan Pagarsih, Kota Bandung, Jawa Barat pada Selasa (2/5/2023) meningkat dua kali lipat.
Volume sampah yang berasal dari dua kelurahan ini membuat sampah meluber hingga memakan badan jalan. Peningkatan volume sampah sudah mulai terjadi sejak dua hari pasca Lebaran.
“Peningkatan sampah di Kota Bandung pasca libur panjang lebaran pun meningkat dua kali lipat. Jika biasanya TPS Pagarsih hanya mengangkut satu truk dalam sehari, kali ini dua truk dalam sehari agar tidak menumpuk,” kata Petugas Kebersihan TPS Pagarsih, Joan Sobana.
Menurutnya, selain faktor meningkatnya jumlah sampah, faktor kekurangan armada truk dan masih adanya petugas kebersihan yang mudik Lebaran membuat sampah-sampah ini menumpuk.
Adanya antrean di pembuangan sampah terakhir di kawasan Sarimukti, Kabupaten Bandung Barat juga membuat sampah ini terlambat untuk diangkut.
Para petugas kebersihan berharap, dinas terkait dapat menambah armada truk pengangkut sampah agar sampah tidak memakan badan jalan. Serta tidak menganggu aktifitas warga maupun pengendara yang melintas. (uby)