BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Isak tangis haru kebahagian dari keluarga untuk melepas calon jamaah haji ke tanah suci mewarnai pemberangkatan calon jamaah haji di Pusdikav Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Sabtu (27/5/2023) kemarin.
Haru kebahagian ini tak lepas dari lamanya menunggu bertahun-tahun calon jamaah haji ke Mekkah. Untuk tanggal 27 Mei kemarin, Kementrian Agama, Kabupaten Bandung Barat memberangkatkan 392 calon jamaah haji yang tergabung dalam kloter 9.
“Dari 392, ada 150 calon jamaah haji yang merupakan lansia. Para lansia yang pergi ke tanah suci tahun ini akan didampingi 8 orang pengawas,” kata Plt. Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bandung, Sopian.
Secara keseluruhan untuk tahun ini kuota calon jamaah haji kabupaten bandung barat sebanyak 1.118 jamaah.
“Jumlah ini kembali normal pasca pandemi Covid-19,” katanya. (uby)