PASOLAHRAGA

Persib Harus Siapkan Uang Segini Jika Inginkan Andres Iniesta

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Andres Iniesta dikaitkan dengan Persib Bandung. Itu karena sang pemain sudah cabut dari klubnya saat ini di Jepang, Vissel Kobe.

Andres Iniesta sendiri jelas bukan pemain sembarangan. Ia merupakan legenda hidup Barcelona dan Timnas Spanyol yang sudah memberikan banyak gelar bergengsi.

Namun saat usianya tak lagi muda untuk ukuran sepak bola Eropa, ia bertualang ke Jepang dan gabung ke Vissel Kobe. Selama lima tahun di sana, ia mencatatkan penampilan apik dan memberikan beberapa gelar.

Lantas, dengan status pemain bintang, mungkinkah Persib bisa mendatangkan Barcelona. Jawabannya kemungkinan besar bisa.

Alasannya, nilai pasar Iniesta sudah jauh menurun. Saat ini, nilai pasar Iniesta berdasarkan laman Transfermarkt hanya di kisaran Rp 20,8 miliar.

Itu pun hanya sebatas nilai pasar. Pada prosesnya, nilai kontrak Iniesta bisa jauh lebih murah jika terjadi kesepakatan.

Bagi klub sekelas Persib, angka itu bukan hal mustahil. Sebab sebelumnya Persib juga pernah mendatangkan para pemain berharga mahal yang konon nilai kontraknya belasan miliar.

Mulai dari Michael Essien, Carlton Cole, hingga Ezechiel Ndouassel. Bahkan para pemain lokal, asing, dan naturalisasi di Persib saat ini pun rata-rata harganya miliaran.

Jika merekrut Iniesta, ada sisi plus dan minus yang bakal didapatkan Persib. Dari sisi positif, Iniesta bisa membagi pengalamannya dan menjadi mentor bagi pemain Persib.

Iniesta Aset yang Menjanjikan

Dari sisi bisnis, Iniesta juga akan jadi aset menjanjikan. Sebab Persib akan lebih beken di dunia dan meningkatkan sisi bisnis Persib.

Namun, sisi negatifnya, Iniesta tak lagi muda. Ia kemungkinan tak akan mampu lagi bermain 90 menit secara spartan. Meski begitu, hal ini bisa diatasi dengan memaksimalkannya di lapangan dengan menit bermain tak mencapai 90 menit.

Situasi seperti itu pernah terjadi ketika Persib diperkuat Firman Utina. Saat gabung ke Persib, Firman jarang bermain 90 menit. Tapi kemampuan dan daya magisnya bisa dimaksimalkan hingga berbuah kejayaan pada 2014-2025.

Lantas, akankah Persib merekrut Iniesta? Menarik untuk ditunggu. Apalagi ada beberapa pemain asing lain yang juga dikabarkan diminati Persib. (ars)

Aris

Recent Posts

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

41 menit ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

50 menit ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

2 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

3 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

4 jam ago

Dayeuhkolot & Bojongsoang Banjir, PR Serius Untuk Semua

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Banjir kembali melanda Dayeuhkolot dan Bojongsoang meski sudah dibangun berbagai infrastruktur…

5 jam ago