HEADLINE

Sapi dari Peternak Asal Kota Bandung Terpilih jadi Hewan Kurban Jokowi

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Vandri Dwi Tama pemilik DSP Farm di Jalan Palintang, Cipanjalu, Kecamatan Cilengkrang, Kota Bandung menjadi salah satu peternak beruntung. Salah satu sapinya terpilih dari 7 sapi di Jawa Barat untuk penyedia hewan kurban Presiden Joko Widodo (Jokowi) tahun ini.

Markoci, sapi jenis limosin berusia tiga tahun ini mempunyai bobot sekitar 1,10 ton. Markoci telah dinyatakan sehat setelah diperiksa oleh tim dokter dari Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bandung. Sebelum diserahkan, Markoci telah menjalani dua kali vaksin PMK, cek darah dan cek urin.

Markoci yang dibeli Vandri dari salah satu peternak lokal di Sumedang awal tahun lalu, bobot nya hanya 850 kilogram.

“Selama pemeliharaan, setiap harinya diberikan pakan konsentrat 12 kilogram, singkong 5 kilogram, ampas singkong dan Jerami,” kata Vandri, Jumat (16/5/2023).

Sementara itu, Kepala DKPP kota bandung, Gin Gin Ginanjar mengatakan sapi kurban ini bisa terpilih melalui seleksi yang ketat.

“Dengan bobot, tinggi dan lebar serta ukuran yang telah ditentukan sesuai persyaratan. Sapi juga telah divaksin dan menjalani pemeriksaan hasil laboratorium,” kata Gin Gin.

Pihaknya berharap agar kaum milenial terinspirasi menjadi peternak muda dan dengan lolosnya seleksi yang ketat menjadi tantangan bagi para peternak lokal untuk dapat terus menghasilkan ternak yang sehat dan layak. Terutama hewan kurban. (rif)

Budi Arif

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

7 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

9 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

9 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

10 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

11 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

12 jam ago