BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Nasib Tyronne del Pino yang sedang cedera di tamat. Persib Bandung memutuskan gantikan Tyronne.
Sebagai gantinya, Persib mendatangkan gelandang anyar untuk gantikan Tyronne. Pemain yang didatangkan adalah Levy Clement Madinda.
Pengumuman secara resmi pun sudah dilakukan Persib melalui akun media sosialnya pada Kamis (20/7/2023). Hal ini praktis menjawab teka-teki soal nasib Tyronne yang mengalami cedera parah.
Madinda yang merupakan pemain berpaspor Gabon ini gabung ke Persib dengan status pinjaman. Ia dipinjam dari klub raksasa Malaysia, Johor Darul Ta’zim (JDT).
“JDT meminjamkan pemain ini hingga bulan Desember 2023,” kata Deputy CEO PT Persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahjono.
Madinda sendiri merupakan pemain kelahiran Libreville, 22 Juni 1992. Sebelum ke Persib, ia sempat dipinjamkan JDT ke Negeri Sembilan.
Dalam setengah musim bersama Negeri Sembilan, Madinda mencatatkan 15 laga dengan mencetak satu gol dan lima assist.
Selain JDT dan Negeri Sembilan, Madinda pertama kali berkiprah di Liga Malaysia bersama Sabah pada periode tahun 2021-2022.
Sementara meski masa peminjaman hanya sampai Desember, Teddy berharap kedatangan gelandang serang yang pernah berbaju Celta Vigo (2012-2017) ini bisa berkontribusi maksimal.
“Kita berharap, pemain ini bisa berkontribusi besar buat Persib,” tegas Teddy. (ars)