BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Hari Kemerdekaan Indonesia yang jatuh pada tanggal 17 Agustus tinggal menghitung hari. Biasanya setelah mengadakan upacara akan diselenggarakan berbagai macam lomba 17 Agustusan untuk memeriahkan hari tersebut.
Berikut ini, rekomendasi lomba 17 Agustusan yang bisa dicoba di kantor yang Pasjabar rangkum dari Glints pada Jumat (11/8/2023):
Tebak Gerakan
Permainan ini dilakukan secara tim yang berjumlah dua orang. Satu orang akan membuat gerakan. Sementara yang lainnya harus bisa menebak kata dari Gerakan tersebut. Jika tim lebih dari dua orang, peserta yang terakhir harus bisa menebak kata tersebut.
Merias dengan Mata Tertutup
Lomba ini akan sangat seru apalagi dilakukan oleh laki-laki. Pemenang lomba ditentukan berdasarkan make up yang paling rapi dan waktu penyelesaiannya yang paling cepat.
Tebak Nama Pahlawan
Peserta lomba harus menebak nama pahlawan dengan melihat sebuah puzzle dari foto pahlawan tersebut. Tim yang menebak paling banyak akan menjadi pemenangnya. Selain seru, lomba ini juga bisa menambah wawasan mengenai pahlawan-pahlawan Indonesia.
Membuat Video TikTok
Membuat video TikTok bisa dijadikan lomba untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Indonesia. Kamu bisa membuat video challenge, seru-seruan yang bertemakan Hari Kemerdekaan. Selain seru-seruan, lomba ini dapat memperkenalkan identitas perusahaan kepada para viewers di TikTok.
Memindahkan Kaca dengan Sumpit
Lomba memindahkan kacang dengan sumpit akan membuat suasana semakin seru. Peserta pasti akan kesulitan karena lomba ini membutuhkan skill menggunakan sumpit yang baik. Jika ingin menggantinya kacang dengan yang lain bisa kok. Seperti jagung, beras atau benda-benda kecil yang sulit diambil dengan menggunakan sumpit.
Estafet Sarung
Permainan ini dilakukan dengan membentuk beberapa tim. Setiap tim harus memindahkan sarung dari peserta satu ke yang lainnya dengan berpegangan tangan tanpa boleh melepas tangannya. Tim tecepat akan jadi pemenangnya. (ran)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…