PASKESEHATAN

Menu Sarapan Sehat Untuk Tingkatkan Konsentrasi

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Menu sarapan yang sehat dapat mempertahankan fokus dan konsentrasi serta menjaga berat badan ideal. Namun menu sarapan seperti gorengan dapat membuat tubuh tidak bertenaga, konsentrasi menurut bahkan berat badan mudah naik.

Berikut ini menu sarapan sehat yang dilansir dari ALODOKTER pada Kamis (7/9/2023):

1. Bubur ayam

Menu sarapan pagi yang cukup umum dikonsumsi adalah bubur ayam. Bubur ayam terbuat dari beras yang dimasak sampai teksturnya lembek dan ditambahkan suwiran daging ayam, daun seledri, kuah kaldu, serta kecap manis. Ada pula tambahan sate telur puyuh dan jeroan.

Bubur ayam mengandung nutrisi cukup lengkap, yaitu protein, karbohidrat, lemak, serta vitamin dan mineral. Kandungan karbohidrat dan protein pada bubur ayam akan memberikan energi pada tubuh. Selain itu, menu ini juga banyak mengandung protein yang baik untuk imunitas tubuh agar kamu nggak mudah sakit.

2. Bubur kacang hijau dan ketan hitam

Kalau kamu mau sarapan dengan menu yang sedikit manis dan gurih, cobalah bubur kacang hijau dan ketan hitam. Bubur kacang hijau mengandung karbohidrat kompleks yang bermanfaat untuk meningkatkan stamina tubuh dan serat yang mampu memberikan rasa kenyang lebih lama.

Sama seperti kacang hijau, ketan hitam juga mengandung serat yang bisa melancarkan pencernaan dan menurunkan berat badan sehingga cocok sekali dikonsumsi sebagai makanan untuk diet.

3. Nasi uduk

Kalau kamu mau menu sarapan pagi yang agak berat, kamu bisa nih makan nasi uduk. Nasi uduk terbuat dari beras yang dimasak dengan santan dan dilengkapi lauk, seperti telur, tempe orek, dan ayam.

Nasi yang dimasak dengan santan akan menambah jumlah kalori, sehingga kamu bisa lebih bertenaga setelah makan nasi uduk. Sumber energi juga bisa kamu peroleh dari protein nabati pada tempe dan protein hewani dari telur serta ayam.

Namun, jangan konsumsi nasi uduk sepiring penuh, ya. Soalnya, makanan tinggi protein dan karbohidrat seperti nasi uduk bisa menimbulkan rasa kantuk setelah memakannya.

4. Ketoprak

Ketoprak juga bisa jadi pilihan sarapan pagi yang menyehatkan, lho. Makanan ini memiliki bumbu kacang tanah yang tinggi protein. Ketoprak menyediakan sumber serat dari sayur taoge, karbohidrat dari lontong, serta sumber protein dari tahu dan telur.

5. Roti lapis

Roti lapis atau lebih dikenal dengan sebutan sandwich juga merupakan menu sarapan pagi yang sehat. Kamu bisa membuatnya dengan mudah dan tidak membutuhkan banyak waktu.

Caranya, ambil 2 lembar roti tawar gandum, kemudian isi dengan irisan sayur, seperti selada, timun, dan tomat. Selanjutnya, tambahkan sumber protein, seperti daging ayam tanpa lemak, ikan, atau telur rebus.

Tidak hanya enak dan mengenyangkan, karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral pada menu ini juga bisa menjaga kesehatan tubuh sepanjang hari.

6. Smoothies

Kalau kamu malas makan di pagi hari dan tidak punya banyak waktu tetapi ingin perut kenyang, cobalah konsumsi smoothies buah atau sayur. Sekilas, smoothies memang mirip jus, tetapi konsistensinya lebih padat karena masih mengandung ampas buah atau sayur.

Kamu bisa membuat smoothies dari buah atau sayur yang kamu sukai, seperti alpukat, mangga, seledri, bayam, atau tomat. Makanan yang kaya serat dan air ini juga dilengkapi dengan senyawa antioksidan, vitamin, serta mineral. Namun, sebaiknya hindari menambahkan gula pada makanan ini, ya.

7. Oatmeal

Oatmeal merupakan makanan yang cocok untuk para pelaku diet atau orang sakit, khususnya sakit tenggorokan atau mengalami masalah pencernaan. Soalnya, makanan ini memiliki tekstur lembut seperti bubur dan menyehatkan karena kandungan nutrisinya yang melimpah.

Oatmeal mengandung serat yang bisa membuat kamu kenyang lebih lama. Jadi, cocok ya buat yang lagi diet. Selain itu, kandungan vitamin B, zat besi, dan zinc dalam oatmeal sangat baik untuk meningkatkan kekebalan tubuh, apalagi kalau kamu lagi sakit. (ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Bocah 4 Tahun Tertimpa Reruntuhan karena Gempa, Kang DS Sampaikan Duka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Fauzan,…

17 menit ago

BNPB Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan Menghadapi Ancaman Gempa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Masyarakat yang terkena dampak gempa M4,9 diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi…

47 menit ago

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

1 jam ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

2 jam ago

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

2 jam ago

Harga Pangan Naik: Cabai Rawit Merah Sentuh Rp46.000 per Kg

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Harga beberapa komoditas pangan mengalami kenaikan pada Jumat (20/9/2024) pagi. Dilansir dari…

3 jam ago