BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Ribuan kader Partai Gerindra dari kota dan kabupaten di Jawa Barat menggelar konsolidasi akbar yang diselenggarakan Dewan Pimpinan Daerah Partai Gerindra Jawa Barat di Kota Bandung pada Minggu (10/9/2023).
Sekertaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mengatakan kegiatan ini sebagai upaya mensukseskan Pemilu yang akan dilaksanakan pada 14 Februari 2024.
Menurutnya, suksesnya Pemilu 2024 ditandai dengan dua hal yaitu kemenangan Prabowo Subianto sebagai presiden di Jawa Barat serta kemenangan partai Gerindra.
“Dengan kemenangan Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 akan menjadi penguat, persatuan, kebersamaan, kerja sama dan kegotong-royongan di tingkat nasional. Serta mempercepat pembangunan di tingkat nasional termasuk di Jawa Barat, katanya.
Kegiatan ini diharapkan agar seluruh caleg menjadi lebih terkonsolidasi dalam rangka Pileg pada 14 Februari 2024. Selain itu, Gerindra Jabar diharapkan dapat meraih kemenangan lebih baik lagi dari Pileg 2019 lalu. (uby)