BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM–
Rektor UNIKOM, Prof. Dr. Ir. H. Eddy Soeryanto Soegoto, M.T., mengukuhkan 2.498 mahasiswa baru jenjang Sarjana, Magister, dan Diploma pada Senin (25/9/2023) di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga) ITB, Bandung.
Bertepatan dengan peringatan Dies Natalis UNIKOM yang ke 23, pengukuhan ini dilakukan dalam prosesi Sidang Terbuka Senat dalam rangka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) UNIKOM Tahun Akademik 2023/2024.
Perhelatan Sidang Terbuka Senat dalam rangka PMB UNIKOM merupakan agenda rutin tahunan yang digelar untuk menyambut mahasiswa baru pada setiap tahunnya.
Namun tahun 2023 ini menjadi istimewa, karena pertama kali UNIKOM menggelar prosesi PMB secara offline kembali, setelah 3 tahun lamanya prosesi PMB dilakukan secara online/hybrid akibat pandemi Covid-19.
Direktur Humas dan Protokoler UNIKOM, Dr. Desayu Eka Surya, S.Sos., M.Si., CICS., selaku Ketua Pelaksana sekaligus Penanggungjawab PMB TA 2023/2024, dalam laporannya menyatakan Agenda Sidang Terbuka Senat adalah dalam rangka Dies Natalis UNIKOM ke-23, Penerimaan Mahasiswa Baru TA 2023/2024, pemberian beasiswa, pemberian penghargaan bagi karyawan dan dosen teladan, serta mahasiswa berprestasi.
Dalam perjalanannya selama 23 tahun UNIKOM telah membantu RI dalam mencetak generasi bangsa di bidang pendidikan.
Lebih lanjut, Dr. Desayu melaporkan, sebanyak 2.498 mahasiswa baru telah diterima di UNIKOM. Ia pun menyampaikan selamat kepada mahasiswa/i, “You are the Chosen Ones (kamulah yang terpilih).
Tidak semua yang melamar ke UNIKOM dapat kami terima karena tidak memenuhi kualifikasi. Setelah anda mengikuti proses perjuangan yang panjang untuk berhasil menjadi mahasiswa/i, Allah meridhoi anda memenangkan pertarungan untuk masuk ke UNIKOM.
Kampus Unggul, Kampus Berprestasi”. Lebih lanjut, Dr. Desayu berpesan,
“Kami menghimbau jangan sia-siakan pertarungan yang sudah anda menangkan saat ini. Jaga dan pasang semangat untuk komitmen tinggi mulai hari ini, anda harus berhasil meraih gelar Doktor, Magister, Sarjana, Diploma yang anda impikan dengan predikat terbaik”, demikian ungkapnya.
Pelantikan Mahasiswa Baru UNIKOM dilakukan dengan memakaikan Jas Almamater secara simbolis oleh Rektor UNIKOM kepada 6 (enam) orang mahasiswa baru, yang mewakili 6 (enam) fakultas yang ada di lingkungan UNIKOM.
Usai mengenakan Jas Almamater, dilakukan pembacaan Janji Mahasiswa, dipimpin oleh Sayyid Sabiq wakil mahasiswa baru dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) UNIKOM, yang diikuti secara bersama-sama oleh seluruh mahasiswa baru.
Rektor UNIKOM dalam pidatonya menyatakan, pada Tahun Akedemik 2023/2024, UNIKOM menerima 2.498 mahasiswa baru pada berbagai jenjang pendidikan yang ada.
Dimana mahasiswa S1 termuda berusia tepat 17 (tujuh belas) tahun, sedangkan mahasiswa tertua S1 berusia 28 tahun 3 bulan.
Hal ini sama-sama menunjukkan tekad diri untuk berprestasi. Para mahasiswa baru patut bersyukur menjadi bagian dari keluarga besar kampus unggul yang berbasis digital dan ICT, yakni UNIKOM.
Digital dan internet sudah menjadi bagian dari kehidupan masyarakat, kini, dan di masa yang akan datang. Bisnis internet telah menjadi tulang punggung ekonomi di masa pandemi, bahkan setelah pandemi berakhir.
Mengingat trend digitalisasi yang terus merambah ke berbagai lini kehidupan, maka pilihan untuk menjadi mahasiswa UNIKOM merupakan pilihan yang tepat. Dalam amanatnya, ia berpesan, “perluas pengalaman saudara, pertahankan etika yang baik, teruslah menggali ilmu, teruslah belajar untuk menjadi yang terbaik. Jadikan rasa bangga yang ada di dada saudara saat ini sebagai motivasi untuk terus menghasilkan yang terbaik. Milikilah kecerdasan spiritual dan emosional untuk mendukung intelektualitas saudara. Karena sejatinya, Einstein mengatakan bahwa ilmu tanpa agama buta, dan agama tanpa ilmu, lumpuh”, demikian ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Prof. Eddy menyampaikan pula, studi tepat waktu dengan prestasi terbaik bukanlah hanya tentang kecerdasan semata, tetapi juga terkait dengan strategi, sikap mental, dan tentu saja ketaqwaan kita kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Sukses menjadi mahasiswa bukan hanya sukses secara akademis. Mahasiswa perlu mengembangkan kemampuan non akademis, bakat dan kecerdasan sosial di bangku kuliah melalui pengalaman berorganisasi dan aktif pada berbagai kegiatan kemahasiswaan.
“Tunjukkan jati diri saudara sebagai mahasiswa UNIKOM yang berprestasi, di kampus unggul yang masuk pada World Class University”, ujarnya.
Terkait dengan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), Prof. Eddy menyatakan bahwa tantangan harus dijawab dengan cara berpikir tingkat tinggi, dimana mahasiswa harus berpikir secara kompleks, berjenjang dan sistematis.
Dalam mendukung program MBKM, UNIKOM akan terus melatih mahasiswanya untuk terus mengasah kemampuan melalui proses pembelajaran di kelas, dan memberi ruang kepada mahasiswa untuk menemukan konsep pengetahuan berbasis aktivitas, pengenalan dunia nyata, tidak hanya sebatas lingkungan sekitar, tetapi juga lingkungan universal, yang bisa dijelajahi dengan menggunakan berbagai fasilitas laman daring yang ada di kampus UNIKOM.
Di era digital seperti saat ini, penguatan pada teknologi digital dan ICT dalam setiap aktivitas belajar mengajar menjadi sangat penting untuk membuka wawasan global mahasiswa sebagai bagian dari masyarakat dunia.
Pada akhir pidato penyambutannya, Prof. Eddy menyampaikan berbagai prestasi yang telah diraih dosen dan mahasiswa UNIKOM.
“Welcome to excellent campus of the champion”, pungkasnya.
Agenda Sidang Terbuka Senat dilanjutkan penyerahan apresiasi berupa penghargaan yang diberikan Rektor UNIKOM kepada dosen dan mahasiswa berprestasi serta penerima beasiswa.
Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada dosen dan karyawan teladan, serta penghargaan atas loyalitas pengabdian kepada UNIKOM.
Jelang berakhirnya prosesi Sidang Senat Terbuka dalam rangka PMB UNIKOM TA 2023/2024, dilakukan sejumlah pengarahan kepada mahasiswa baru terkait Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), yang merupakan program Kemendikbud yang mulai diterapkan pada tahun 2023.
Pada gelaran PKKMB tersebut, diberikan pengarahan terkait pengetahuan umum yang perlu diketahui oleh mahasiswa baru UNIKOM, diantaranya perihal Visi dan Misi UNIKOM, Etika Kemahasiswaan dan Sistem Penilaian Aktivitas Kemahasiswaan (SPAK), asuransi, pengenalan berbagai bidang kerja yang ada di UNIKOM, serta Organisasi Kemahasiswaan di lingkungan UNIKOM.
Memasuki usianya yang ke 23 tahun, rasa syukur dan bangga semakin mengemuka dengan diraihnya akreditasi Unggul untuk UNIKOM dari BAN-PT.
Status akreditasi unggul menunjukkan kualitas pendidikan UNIKOM sebagai “kampus para juara” yang turut menghantarkan UNIKOM menjadi World Class University (WCU). (*/tiwi)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…
KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…
WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…
WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…