PASOLAHRAGA

Masa Depan Antonio Conte ada di Juventus?

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Mantan petinggi Juventus Luciano Moggi meyakini, cepat atau lambat, Antonio Conte akan kembali ke duduk di kursi manajerial tim.

Moggi bisa melihat, masa depan Conte ada di Juventus bila dia akhirnya memutuskan kembali menangani klub, bukan merapat ke Manchester United atau Napoli sebagaimana rumor yang beredar belakangan ini.

Kendati demikian, Moggi tak menghendaki Bianconeri mengalami pergantian pelatih dalam waktu dekat ini. Dalam pandangannya, di bawah polesan Massimiliano Allegri, Juve telah membentuk tim yang mapan.

“Saya enggan mengatakan apa yang diberitakan, saya ditanya apakah itu benar bahwa Conte telah menerima tawaran dari Napoli,” buka Moggi.

“Saya tegaskan bahwa dia menjawab ‘tidak’ ke semua orang, termasuk [presiden Napoli Aurelio] De Laurentiis,” tambahnya.

“Dia masih ingin menjauh dari sepakbola tahun ini dan mungkin memimpikan kembali menangani Juventus,” klaim Moggi.

“Saya tidak bilang dia pasti bakal balik ke Turin,” tegasnya.

Mengenai kritik yang kerapkali dialamatkan pada Allegri, utamanya menyebut permainan Juve di bawah komandonya amat menjemukan, Moggi membela sang juru taktik.

“Kritik dari permainan Juve? Ini adalah Juve-nya Allegri. Jika Anda tidak ingin menontonnya, sana pergi ke bioskop saja,” pungkasnya.

pri

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

11 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

13 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

13 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

14 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

15 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

16 jam ago