HEADLINE

80 Peserta Ikuti Pertandingan Gaple Dies Natalis ke-63 Unpas

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COMSebanyak 80 peserta dari perwakilan Fakultas, Universitas, Pascasarjana dan Yayasan mengikuti pertandingan Gaple Dies Natalis ke-63 Unpas (Universitas Pasundan), yang dilaksanakan di lapangan parkir Pascasarjana Unpas, Jalan Kenari, Bandung mulai Rabu-Kamis (29-30/11/2023).

Pertandingan gaple dibuka langsung oleh Ketua pantia Dies Natalis Unpas ke-63, Prof. Dr. Ir. H. Yudi Garnida, MP. Wk. yang juga merupakan Wakil Rektor II Unpas.

Ketua pantia Dies Natalis Unpas ke-63, Prof. Dr. Ir. H. Yudi Garnida, MP. Wk. (FOTO : YONGKI/PASJABAR)

“Pertandingan gaple ini merupakan pertandingan yang dinanti oleh semua, karena pada Dies Natalis tahun lalu tidak ada pertandingan gapleh, banyak yang protes kenapa tidak ada. Dan pada Dies Natalis kali ini kami adakan kembali pertandigan gapleh ini,” ujar Prof Yudi.

Lebih lanjut dikatakannya jika pertandingan gapleh ini diharapkan bisa membawa kesenangan untuk bersama dan tentunya menjadi ajang silaturahmi bagi semua pihak di lingkungan Universitas Pasundan.

“Semoga pertandingan gaple ini lancar dan tentunya happy dan ini menjadi ajang untuk mempererat silaturahi dan hungan dengan semua,” tambahnya.

Pertandingan gapleh antara FH dengan FKIP Unpas. (FOTO : TIE/PASJABAR)

Selain pertandingan gaple, Dies Natalis ke-63 Unpas ini juga mempertandingan pertandingan volley ball, badminton, tenis meja, panahan dan menembak.  “Nanti juga akan ada malam puncak Dies Natalis Unpas,” tambah Yudi.

Sementara itu terlihat juga Rektor Unpas Prof. Dr. H. Azhar Affandi, S.E., M.Sc. bertanding gaple mewakili Pascasarjana Unpas yang pada babak pertama bertanding melawan Fakultas Teknik (FT) Unpas.

Pertandingan gapleh Dies Natalis ke-63 Unpas. (FOTO : TIE/PASJABAR)

Pertandingan gaple diikuti oleh tim dari Rektorat, Fakultas Ilmu Seni dan Sastra (FISS), Paguyuban Pasundan (Sumatera 41), Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Kedokteran (FK), Fakultas Kependidikan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Pascasarjana Unpas, Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Fakultas Hukum (FH), dan Fakultas Teknik (FT). (tie)

 

Yatti Chahyati

Recent Posts

Erick Thohir Sambut Kehadiran Legenda Sepak Bola Dunia di Workshop FIFA

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…

23 menit ago

Persib Vs Borneo FC, Pieter Huistra: Pertemuan Dua Tim Top

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Laga istimewa akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dalam…

53 menit ago

bank bjb Tawarkan Peluang Investasi Melalui Surat Berharga Perpetual dengan Kupon yang Tinggi

JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- bank bjb kini memberikan penawaran peluang investasi menarik, berupa Surat Berharga Perpetual…

57 menit ago

Kemenko Polkam: Indonesia Berhasil Tanpa Serangan Terorisme Sejak 2023

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…

1 jam ago

Ambisi Ciro Alves di Laga Persib Vs Borneo FC

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…

2 jam ago

Unpas dan IM3 Dorong Bakat Mahasiswa Lewat Collabonation

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…

2 jam ago