BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Persib Bandung bermain buntu kala menjamu PSM Makassar. Tampil di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (4/12/2023) malam, laga berakhir dengan skor 0-0.
Jalannya Pertandingan
Peluang emas dalam laga ini didapatkan Ciro Alves pada menit kedelapan. Bola hasil tendangan bebasnya meluncur deras ke gawang. Tapi kiper PSM bisa menghalau bola.
Menit kesembilan Rezaldi Hehanussa melepas tendangan mendatar dari luar kotak penalti. Sial, bola dengan mudah ditangkap Reza Arya Pratama.
Skema serangan balik cepat pada menit ke-13 membuat para pemain PSM kewalahan. Beruntung bagi PSM, bola yang ditendang David da Silva tak mengarah ke gawang.
PSM melancarkan serangan berbahaya pada menit ke-16. Namun beberapa kali tendangan beruntun yang dilancarkan membentur pemain belakang Persib. Gawang Persib pun masih selamat.
Menit ke-25 Yance Sayuri melepas tendangan keras dari luar kotak penalti. Bola meluncur deras, tapi membentur mistar gawang. Bola liar tak mampu dimaksimalkan pemain PSM lainnya.
Rezaldi Hehanussa mencoba keberuntungannya pada menit ke-28. Menerima umpan dari sepak pojok Ciro Alves, Rezaldi melepas tendangan keras. Sial, bola membentur pemain PSM dan hanya menghasilkan sepak pojok.
Semenit berselang, giliran Ciro Alves melakukan solo run dan melepas tendangan. Keberuntungan belum berpihak, bola melintas di atas gawang PSM.
Laga berjalan sengit, kedua tim sama-sama berusaha menjebol gawang lawan dengan berbagai skema serangan. Namun hingga babak pertama usai, skor 0-0 tetap tak berubah.
Pada babak kedua, tepatnya menit ke-53, Ciro Alves menusuk ke kotak penalti PSM. Ia lalu mengirim umpan, tapi tak ada pemain Persib yang sanggup menyongsong bola. Peluang pun terbuang sia-sia.
Di babak kedua, tensi permainan menjadi lebih tinggi. Benturan-benturan keras hingga emosi pemain yang meledak beberapa kali terjadi di lapangan.
Pada menit ke-70, pemain anyar Stefano Beltrame menjalani debutnya untuk Persib. Ia masuk menggantikan Beckham Putra. Stefano masuk bersama Febri Hariyadi yang menggantikan Edo Febriansah.
Ciro Alves melepas tendangan melengkung pada menit ke-78 ke dekat gawang. Sial, tak ada pemain yang mampu menyambut bola.
Menit ke-87 Mansaray melepas tendangan mengejutkan dari luar kotak penalti. Beruntung bagi Persib, bola melenceng ke kiri gawang.
Sementara hingga akhir laga, tak ada satu pun gol tercipta. Skor 0-0 pun menutup laga. Kedua tim harus puas berbagi satu poin.
Susunan pemain
Persib Bandung: Teja Paku Alam (PG), Rezaldi Hehanussa (84′ Kakang Rudianto), Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Rachmat Irianto, Dedi Kusnandar (84′ Henhen Herdiana), Marc Klok, Beckham Putra (70′ Stefano Beltrame), Edo Febriansah (70′ Febri Hariyadi), Ciro Alves, David da Silva
PSM Makassar: Reza Arya Pratama (PG), M Daffa Salman, Safrudin Tahar, Yuran Fernandes, Yance Sayuri (91′ Mufly), Akbar Tanjung (66′ Ze Paulo), Arfan, Kenzo Nambu (66′ Ananda), Adilson da Silva (91′ Ricky Pratama), Mansaray Victor Nabay, Yakob Sayuri (81′ Rizky Eka). (ars)