HEADLINE

Promosi Doktor Ilmu Sosial Mahmud Kaji Manajemen Pelatihan Bagi Petugas Penyuluh Koperasi Lapangan di NTB

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM — Program Pascasarjana Universitas Pasundan (Unpas) menggelar sidang terbuka Promosi Doktor Ilmu Sosial Bidang Kajian Ilmu Administrasi Publik, Mahmud pada Rabu (27/12/2023).

Acara yang berlangsung di Aula Mandalasaba dr. Djoenjoenan Lantai V Gedung Paguyuban Pasundan, Jalan Sumatra No. 41 Kota Bandung ini diketuai oleh Direktur Pascasarjana Unpas Prof. Dr. Ir. H. Eddy Jusuf Sp, M.Si., M.Kom., IPU.

Adapun disertasi yang disidangkan pada promosi Doktor Ilmu Sosial ini berjudul Manajemen Pelatihan Bagi Petugas Penyuluh Koperasi Lapangan Pada Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah di Nusa Tenggara Barat.

(Foto: ran/pasjabar)

Mahmud mengatakan penelitan ini didasari pada masalah pokok mengenai Petugas Penyuluh Koperasi Lapangan (PPKL) perlu di bekali ilmu pengetahuan perkoperasian yang memadai dan kompeten sebagai pembimbing dan pembina para anggota koperasi dan masyarakat dalam kegiatan perkoperasian, anggota koperasi dan masyarakat di lapangan agar sepenuhnya memahami, menyadari akan pentingnya PPKL sebagai penyuluh koperasi. Hal ini merupakan salah satu faktor pendukung dalam mewujudkan peningkatan pendapatan masyarakat.

“Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui dan menggambarkan lebih mendalam tentang manajemen pelatihan bagi PPKL. Selanjutnya dapat diperoleh langkah yang lebih tepat dan sesuai kebutuhan agar aparatur koperasi tersebut, berkembang, berkesinambungan dan meningkatkan kualitas. Serta mengikuti perkembangan zaman. Sehingga diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan yang terjadi di lapangan,” katanya.

Hasil Penelitian

(Foto: ran/pasjabar)

Dikatakan Mahmud, hasil penelitian menunjukan bahwa manajemen pelatihan bagi PPKL diperoleh metode pelatihan melalui Online/ Zoom meeting, Blanded Learning Klasikal atau Tatap Muka serta diperoleh empat jenis pelatihan baru. Yakni Manajemen Koperasi, Ekonomi Sariyah, Digitalisasi Koperasi, Koperasi Modern dan Strategi pelatihan berdasarkan teori mengadopsi referensi pada manajemen/siklus pelatihan yaitu:
1) Analysis (Analisis)
2) Design (Rancangan)
3) Development (Pengembangan)
4) Implementation (Implementasi)
5) Evaluation (Evaluasi).

“Hasil penelitian selanjutnya menemukan substansi yang sangat penting dan mendasar yaitu wadah anggota koperasi dan masyarakat agar kelembagaannya dapat dipertahankan keberadaannya (existence) dan berkesinambungan,” katanya.

Menurutnya pelatihan yang dibutuhkan anggota koperasi dan masyarakat umum yang berkaitan dengan peningkatan kehidupan dan kesejahteraannya. Pelatihan tersebut melalui tujuh pelatihan, diantaranya Pelatihan Bina Manusia, Pelatihan Bina kelembagaan, Pelatihan Bina Asset, Pelatihan Bina kelola wilayah produktif, Pelatihan Bina Lingkungan, Pelatihan Bina Hubungan dan Pelatihan Bina Usaha.

(Foto: ran/pasjabar)

IPK Mahmud sebelum sidang terbuka adalah 3.39 dan IPK sidang terbuka 3.59. Berdasarkan hasil sidang tersebut, Mahmud dinyatakan lulus dengan IPK akhir 3.43 dengan yudisium memuaskan.

Kesan Mahmud Selama Kuliah di Pascasarjana Universitas Pasundan

(Foto: ran/pasjabar)

Mahmud mengatakan cukup menyenangkan bisa melanjutkan S3 di Pascasarjana Unpas karena dirinya bisa mendapatkan satu materi dan kualitas yang luar biasa.

“Karena saya jauh-jauh dari Mataram datang ke sini. Sebenarnya bisa aja di Mataram atau Bali saya kuliah, tapi saya kuliah di sini dengan perjalanan jauh karena yang saya kejar kualitas,” ungkapnya.

Mahmud berharap Pascasarjana Unpas bisa terus mempertahankan kualitasnya yang baik. “Jadi harus ada satu standarisasi yang dibangun, kalau orang cari yang berkualitas harusnya kuliah ke sini,” pungkasnya. (ran)

Nurrani Rusmana

Recent Posts

Selena Gomez Ungkap Alami SIBO, Ini Penjelasan Ahli

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Selena Gomez baru-baru ini mengungkapkan bahwa dirinya mengalami masalah pencernaan yang disebut…

4 jam ago

Jalur Alternatif Bandung-Garut Kembali Lancar Usai Pohon Tumbang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Polres Garut memastikan arus lalu lintas di jalur alternatif Bandung-Garut, wilayah Kamojang,…

5 jam ago

Erick Thohir: Dukungan Swasta Kunci Transformasi Sepak Bola Nasional

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para sponsor…

6 jam ago

Kementerian PPPA Targetkan UPTD PPA di Semua Daerah pada 2025

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) menegaskan pentingnya peran pemerintah daerah…

7 jam ago

Riksa Latifah Melakukan Hobi Sambil Mengejar Mimpi

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Menjalani hari-hari dengan hal positif, adalah hal yang dilakukan oleh Riksa Latifah, yang…

8 jam ago

Banjir Meluas di Kabupaten Bandung, 12.250 Keluarga Terkena Dampak

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Banjir yang melanda di Kabupaten Bandung sejak Rabu, 20 November hingga Minggu…

8 jam ago