PASOLAHRAGA

Ini Pemain Pertama yang Didatangkan Manchester United Era Sir Jim Ratcliffe

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Bukan penyerang VfB Stuttgart Serhou Guirassy, tapi pemain Bayern Munich Eric Maxim Choupo-Moting yang akan menjadi pemain pertama yang didatangkan Manchester United era Sir Jim Ratcliffe. Kabar itu disampaikan media ternama asal Jerman BILD via TEAMtalk.

Manchester United memang membutuhkan tambahan penyerang untuk mengakhiri musim ini dengan lebih baik. Tercatat hingga pekan ke-20 Liga Inggris 2023-2024, top skor mereka adalah Scott McTominay yang memiliki posisi asli sebagai gelandang.

Scott McTominay musim ini telah mencetak lima gol. Gelandang asal Skotlandia ini mengungguli sederet pemain depan Manchester United seperti Alejandro Garnacho dan Marcus Rashford yang baru mengemas tiga gol.

Sementara Rasmus Hojlund yang didatangkan dengan harga selangit dari Atalanta pada musim panas 2023, tercatat baru mengemas satu gol di Liga Inggris 2023-2024! Berhubung Manchester United sedang dalam masa pengiritan, alternatif yang mereka ambil adalah meminjam pemain pada Januari 2024.

Karena itu, Manchester United berencana meminjam Eric Maxim Choupo-Moting. Sepeninggal Robert Lewandowski pada musim panas 2022, Bayern Munich awalnya menjadikan Eric Maxim Choupo-Moting sebagai bomber mereka.

Kepercayaan itu dibayar tuntas Eric Maxim Choupo-Moting dengan mencetak tujuh gol dari 11 penampilan awal Liga Jerman 2022-2023. Sayangnya, serangkaian cedera memaksa Eric Maxim Choupo-Moting lebih banyak duduk di bangku cadangan musim lalu.

Musim ini, pemain asal Kamerun ini kesulitan merebut status penyerang utama Bayern Munich karena kehadiran penyerang asal Inggris, Harry Kane. Demi mengembalikan kepercayaan dirinya bermain sepakbola, hengkang ke Manchester United merupakan pilihan tepat bagi Eric Maxim Choupo-Moting.

Kehadiran Eric Maxim Choupo-Moting dapat memperbanyak alternatif di lini depan Manchester United. Jika tidak bermain sebagai penyerang tengah, pemain 34 tahun ini juga dapat diandalkan sebagai winger kiri.

Satu lagi, Eric Maxim Choupo-Moting juga takkan kaget dengan atmosfer sepakbola Inggris. Sebab, pada 2014-2017, Eric Maxim Choupo-Moting sempat merumput bersama Stoke City.

pri

Recent Posts

Timnas Indonesia U-20 Kandaskan Timor Leste dengan Skor 3-1

WWW.PASJABAR.COM -- Timnas Indonesia U-20 mengandaskan Timor Leste U-20 dengan skor 3-1 pada laga kedua…

25 menit ago

Yaman akan Menjadi Ancaman Bagi Timnas Indonesia, setelah Gilas Maladewa 3-0

WWW.PASJABAR.COM -- Dua gol dicetak pemain Yaman di laga Yaman U20 vs Maladewa U20 di…

34 menit ago

Media Gathering PTDI & Kemhan RI: Sinergi Membangun Narasi Kemajuan Dirgantara

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Dengan mengusung tema “Sinergi Membangun Narasi Kemajuan Dirgantara”, PT Dirgantara Indonesia (PTDI)…

44 menit ago

Equinox Melintasi Indonesia, BMKG: Sinar Matahari Terasa Lebih Terik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyampaikan bahwa Indonesia akan mengalami pengaruh…

3 jam ago

Marc Marquez Siap Bangkit di MotoGP Mandalika, Targetkan Posisi Lima Besar

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Juara dunia delapan kali, Marc Marquez, menyatakan antusiasmenya untuk menghadapi persaingan di…

4 jam ago

Kesan Tyronne del Pino Main di Laga Persib Vs Persija

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Tyronne del Pino mengungkap kesannya pertama kali main di laga Persib Bandung…

5 jam ago