BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Persib Bandung akan menghadapi Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2023/2024. Laga ini akan digelar di pada 4 Februari 2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA).
Dalam laga ini, Persib harus rela kehilangan satu pemain utamanya, yaitu Nick Kuipers. Sebab sang pemain terkena larangan tampil akibat akumulasi kartu kuning.
Pelatih Bojan Hodak pun sudah mempersiapkan pengganti Nick. Salah satunya adalah Kakang Rudianto. Kakang dimainkan berduet dengan Alberto Rodriguez dalam uji coba kontra Dewa United beberapa waktu lalu.
Uji coba melawan Dewa United sendiri berakhir memuaskan. Selain bisa mencetak tiga gol, lini belakang mampu mencatatkan tak kebobolan.
Namun hal itu belum membuat Bojan yakin soal komposisi lini belakang untuk laga kontra Persis Solo nanti. Ia masih butuh waktu untuk yakin akan memainkan siapa di sektor pertahanan.
“Terlihat bagus meski saua belum yakin (siapa yang harus dimainkan nanti) karena Nick terkena larangan bermain di laga berikutnya,” ujar Bojan Hodak.
Setidaknya, ada beberapa opsi yang bisa dipilih pria asal Kroasia itu. Selain memainkan Alberto Rodriguez dan Kakang Rudianto, pemain lain yang bisa dimainkan adalah Victor Igbonefo dan Achmad Jufriyanto.
“Terkait itu saya akan menentukannya nanti. Tapi mereka bisa tampil dengan bagus (saat melawan Dewa United), jadi kita lihat nanti,” tuturnya.
Di sisi lain, sektor pertahanan kini juga semakin membuat Bojan Hodak tenang. Sebab komunikasi antara kiper Kevin Ray Mendoza dengan para bek kini lebih baik.
Ia pun akan terus mempersiapkan Persib di sisa waktu yang ada. Harapannya, Persib bisa tampil maksimal dalam pertandingan nanti dan mendulang tiga poin. (ars)