BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Ciro Alves kembali menambah pundi-pundi golnya bersama Persib Bandung. Itu terjadi setelah ia mencetak gol ke gawang Persis Solo dalam lanjutan Liga 1 2023/2024 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (4/2/2024).
Gol pertama dalam laga itu dicetak Stefano Beltrame. Ciro jadi orang kedua yang menggetarkan gawang Persis.
Hal itu cukup menarik karena Ciro untuk kedua kalinya musim ini menjebol gawang Persis. Pada putaran pertama lalu, ia juga mencetak gol cantik.
Namun, gol pada putaran pertama berbuah pahit karena pada akhirnya Persis berbalik unggul 2-1 di akhir laga. Hal hampir serupa juga terjadi kali ini, Persib yang unggul 2-0 di akhir laga harus menerima skor 2-2.
Ciro sendiri memandang hasil itu jelas negatif. Bahkan ia menyebutnya sebagai hasil buruk. Secara terbuka, ia mengakui jika hasil negatif itu adalah kesalahan para pemain.
Menurutnya, para pemain tak tampil sepenuhnya sesuai keinginan tim pelatih. Sehingga, hasil pahit pada akhirnya mau tak mau mesti diterima.
“Hari ini adalah hasil yang buruk, ini jadi tanggung jawab dari pemain karena pemain tidak mencoba untuk mengikuti arahan pelatih,” sesalnya.
Ke depan, Ciro mengatakan perbaikan wajib dilakukan di tubuh Persib. Salah satu yang paling penting adalah memperbaiki mentalitas para pemain.
“Sekarang kami pulang ke rumah untuk istirahat, tapi pemain harus mengubah mentalitas dan mengikuti apa yang pelatih katakan. Menurut saya, ini jadi tanggung jawab kami sebagai pemain,” pungkas Ciro. (ars)
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut dengan antusias kehadiran beberapa legenda sepak…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Laga istimewa akan tersaji di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dalam…
JAKARTA, WWW.PASJABAR.COM -- bank bjb kini memberikan penawaran peluang investasi menarik, berupa Surat Berharga Perpetual…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kementerian Koordinator Bidang Politik dan Keamanan (Kemenko Polkam) memastikan bahwa aksi terorisme…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penyerang Persib Ciro Alves tengah dalam motivasi tinggi. Ia sangat berhasrat tampil…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Universitas Pasundan (Unpas) menjadi tuan rumah acara Collabonation Talent Hunt yang digelar…