BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Perayaan Tahun Baru Imlek yang ke 2575 Kongzili di Vihara Dharma Ramsi di Kota Bandung, Jawa Barat berlangsung khidmat pada Sabtu (10/2/2024). Sejak pagi, warga keturunan Tionghoa berduyun-duyun mendatangi Vihara untuk melaksanakan ibadah pada Tahun Naga ini.
Warga yang akan bersembayang di Vihara Dharma Ramsi disambut dengan ratusan lilin raksasa berbagai ukuran. Warga yang beribadah di tempat ini berharap agar kehidupan bisa lebih baik dari tahun sebelumnya.
“Saya juga berharap di Pilpres tahun ini pemimpin yang terpilih bisa menjaga kerukunan umat beragama,” kata warga, Ari.
Vihara ini menjadi salah satu rumah ibadah tertua di Kota Bandung. Jemaat yang datang berasal dari berbagai daerah, khususnya di wilayah Bandung Raya. Pengelola juga tidak membatasi jumlah jemaat yang hendak melaksanakan ibadah di Vihara tersebut. (uby)