HEADLINE

Megawati Menangis Usai Pecundangi Pink Spiders

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Luapan emosi tak mampu ditutup-tutupi oleh para pemain Red Sparks termasuk Megawati Hangestri usai mempecundangi lawanya Pink Spiders di putaran keenam Liga Voli Korea Selatan 2023-2024.

Megawati Hangestri dan rekan-rekannya tampak menangis usai melewati laga ketat dan penuh ketegangan tersebut.

Pasalnya, ketegangan terjadi sepanjang pertandingan antara Red Sparks dan Pink Spiders.

Di hadapan para penonton yang memadati Daejeon Chungmu Gymnasium, pada, Sabtu (24/2/2024), Red Sparks dan Pink Spiders bersaing sengit.

Red Sparks mengalahkan Pink Spiders yang menghuni posisi kedua klasemen dan meraih tiga poin berharga.

Megawati Hangestri dan kolega memperoleh keuntungan untuk memperkokoh posisi mereka di peringkat ketiga klasemen.

Red Sparks catat kemenangan 3-1 (25-23, 25-22, 25-27, 25-23) pada laga kandang melawan Pink Spiders di putaran keenam.

Dengan hasil susah payah tersebut, akhirnya Red Sparks kembali menumbangkan salah satu rival terberat mereka di Liga Voli Korea Selatan 2023-2024.

Seperti diketahui, Red Sparks memiliki catatan kurang baik atas Pink Spiders selama empat pertemuan terakhir yang berhasil mengalahkan mereka.

Meskipun demikian, performa positif dalam tiga laga terakhir membuat Megawati Hangestri dan rekan-rekan tampil percaya diri pada kontra Pink Spiders hari ini.

Pada laga ini, Red Sparks begitu tangguh dengan susunan pemain Red Sparks termasuk setter Yeom Hye-sun dan Megawati Hangestri, outside hitter Lee So-young dan Giovanna Milana, middle blocker Park Eun-jin dan Jeong Ho-young serta libero Noran.

Sementara, Pink Spiders memasukkan setter Lee Won-jeong dan Willow Johnson di lineup awal.

Kemudian, Reina Tokoku dan Kim Yeon-kyung, middle blocker Kim Su-ji dan Joo-ah Lee, serta libero Kim Hae-ran.

Kedua tim bertarung sengit sepanjang set pertama dan kedua.

Namun, Red Sparks lebih unggul dalam serangan dan menggoyahkan pertahanan Pink Spiders.

Megawati dan kolega mencatatkan 4 kemenangan beruntun yang menarik.

Selain Giovanna Milana yang mencetak 28 poin, Megawati Hangestri juga mencetak 19 poin, serta Jeong Ho-young dan Lee So-young juga masing-masing mencetak 12 dan 10 poin.

Pink Spiders yang berusaha memenangkan 7 pertandingan berturut-turut harus menelan kecewa.

Laga menghadapi Red Sparks menjadi lumbung kemenangan yang seharusnya dapat diamankan Pink Spiders.

Tekad pelatih Pink Spiders untuk memenangkan pertandingan atas Red Sparks di putaran terakhir ini haru pupus.

Pasalnya, Pink Spiders belum cukup mematahkan momentum positif Red Sparks.

Red Sparks yang memperoleh 3 poin berhasil memperluas selisih poin dengan peringkat 4 Gs Caltex (16 kemenangan, 14 kekalahan, 45 poin) dengan 17 kemenangan dan 14 kekalahan (53 poin).

Lalu, Pink Spiders kehilangan peluang untuk kembali memimpin dengan 24 kemenangan dan 7 kekalahan (67 poin).

Selanjutnya, Red Sparks dijadwalkan akan menghadapi Korea Expressway Hi-Pass pada, Selasa (27/2/2024) mendatang.

pri

Recent Posts

Tiga Kali Beruntun! Jawa Barat Kunci Gelar Juara Umum di PON 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Kontingen Jawa Barat dipastikan berhasil mengunci gelar juara umum pada Pekan Olahraga…

10 menit ago

Bocah 4 Tahun Tertimpa Reruntuhan karena Gempa, Kang DS Sampaikan Duka

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Bupati Bandung Dadang Supriatna menyampaikan duka cita yang mendalam atas meninggalnya Fauzan,…

47 menit ago

BNPB Ajak Warga Tingkatkan Kesiapsiagaan Menghadapi Ancaman Gempa

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Masyarakat yang terkena dampak gempa M4,9 diharapkan dapat meningkatkan kesiapsiagaan untuk menghadapi…

1 jam ago

Guru Besar Hanya Nama (GBHN)

Oleh: Dosen Yayasan Pendidikan Tinggi Pasundan Dpk FH UNPAS, Firdaus Arifin BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Dalam…

2 jam ago

Pelantikan Pj Wali Kota Bandung: A Koswara Siap Lanjutkan Program Kerja

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Bey Triadi Machmudin, telah melantik A Koswara…

2 jam ago

Pestapora 2024: Pertamina Fastron Hadirkan Edukasi Otomotif di Tengah Festival Musik

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Pertamina Fastron siap memeriahkan festival musik Pestapora 2024, yang akan diadakan di…

3 jam ago