WWW.PASJABAR.COM — Perpanjangan kontrak pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong, akan diputuskan setelah gelaran Piala Asia U-23 2024.
Dilansir melalui Antara News, Jumat (29/3), Menpora Ario Bimo Nandito Ariotedjo mengatakan ketika berada di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, pada Kamis (28/3) yang menyebut bahwa “Prinsipnya kami sih mengikuti apa yang PSSI akan lakukan, Kita lihat perkembangannya pasti kita yakin itu yang terbaik.”
Sebelumnya, Ketua Umum PSSI Erick Thohir di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta pada 26 Januari lalu mengungkapkan bahwa Piala Asia U-23 2024 yang akan digelar di Qatar pada 15 April-3 Mei mendatang itu menjadi salah satu parameter penilaian kinerja STY sebagai pelatih Timnas.
Menpora menyebut bahwa keputusan Erick tersebut tentunya sebagai parameter ideal yang menjadi penentu keberlanjutan kontrak STY.
“Kalau saya tahu, terakhir pak Erick Thohir kan menyebutkan tantangan buat coach Shin Tae-Yong di Piala Asia U-23, jadi mungkin itu salah satu parameternya,” ujarnya.
Kemenpora juga percaya bahwa PSSI akan memiliki banyak variabel dan perimbangan yang bijaksana terhadap karir STY sebagai pelatih sepak bola di Indonesia.
Pihaknya juga akan terus memastikan dan memantau setiap perkembangan dari performa timnas di bawah asuhan STY.
“Nanti pasti kita juga akan memantau dan melihat perkembanganya,” jelasnya.
Sebelumnya, STY telah berhasil memenuhi target yang diberikan oleh PSSI lolos ke babak 16 besar pada Piala Asia 2023 Senior yang dilaksanakan di Qatar pada 12 Januari-10 Februari 2024 lalu meskipun akhirnya disingkirkan oleh Australia.
Timnas Indonesia U-23 akan menjadi salah satu dari 16 tim yang akan berlaga dalam turnamen Piala Asia U23 2024 di Qatar. Skuad Garuda akan bersaing dengan 15 tim terbaik Asia lainnya.
Tim Merah putih tergabung dalam grup A bersama dengan Qatar, Australia dan Yordania, sedangkan grup B diisi oleh Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab dan China. Pada Grup C terdapat Arab Saudi, Irak, Thailand dan Tajikistan, dan yang terakhir Grup D diisi oleh Uzbekistan, Vietnam, Kuwait dan Malaysia.
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Lanud Husein Sastranegara menerima kunjungan Tim Dinas Potensi Dirgantara (Dispotdirga) Koopsudnas yang…
WWW.PASJABAR.COM -- Sang preman Timnas Indonesia, Justin Hubner kembali sukses tampil memukau di laga Indonesia…
WWW.PASJABAR.COM -- Pelatih timnas Bahrain, Dragan Talajic, menangis usai laga melawan Australia dalam laga Kualifikasi…
WWW.PASJABAR.COM -- Ada momen menarik di laga Indonesia Vs Arab Saudi semalam, Selasa (19/11/2024). Pasalnya,…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung akan menjamu Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2024/2025…
BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Elektabilitas pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung Barat nomor urut 2,…