HEADLINE

Seorang Pria Paruh Baya Tertimbun Longsor di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat

ADVERTISEMENT

BANDUNG BARAT, WWW.PASJABAR.COM — Bencana longsor menerjang kawasan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Jumat (26/4/2024) petang.

Longsor mengakibatkan seorang warga yang tengah memperbaiki saluran air tertimbun, dan hingga kini masih belum diketemukan.

Sejumlah warga terlihat berada di lokasi longsor, tepatnya di Kampung Cimanggu, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.

Warga tengah melakukan pencarian dengan alat seadanya terhadap Opang seorang pria paruh baya yang tertimbun material tanah, akibat tebing setinggi 25 meter longsor hingga menutup areal persawahan.

Karena kondisi yang tidak memungkinkan, pencarian korban dihentikan sementara pada pukul 19.00 WIB. PEncarian akan dilakukan kembali pada Sabtu (27/4/2024) pagi.

Dari keterangan Kepala Desa Campaka Mekar Acep Arifin, korban tengah memperbaiki saluran air saat hujan deras terjadi.

Tiba-tiba tebing setinggi lebih dari 25 meter longsor dan menimbun korban.

Selain menimbun seorang warga, longsor di kawasan Campaka Mekar juga menghancurkan satu rumah warga.

Akibatnya penghuni rumah sebanyak 4 jiwa harus diungsikan karena bangunan yang ditempati hancur.

Hujan dengan intensitas tinggi sepanjang sore memicu longsor di beberapa titik wilayah Kabupaten Bandung Barat.

Beberapa ruas jalan nasional juga sempat tertimbun dan menghambat arus lalu lintas. (Uby)

Uby

Recent Posts

Sustainability Bond bank bjb Oversubscribed Hingga 4,66 Kali

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Aksi korporasi bank bjb kembali mencatatkan pencapaian gemilang. Obligasi Keberlanjutan atau Sustainability…

12 jam ago

Sengit! Persib Kandaskan Borneo FC Lewat Gol Ciro Alves

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Persib Bandung kontra Borneo FC dalam lanjutan Liga 1 2024/2025 berangsung sengit. Tampil…

13 jam ago

Cucun Syamsurijal Laporkan Anggota DPRD Kab. Bandung

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPR RI Cucun Syamsurijal melaporkan MA anggota DPRD Kabupaten Bandung…

14 jam ago

Cucun Syamsurijal: Pilkada Ibarat Sepak Bola

KABUPATEN BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM -- Wakil Ketua DPP PKB, Cucun Syamsurijal mengatakan jika pesta demokrasi (Pilkada)…

15 jam ago

Peluang Emil Audero di Timnas Indonesia Kata Erick Thohir

WWW.PASJABAR.COM -- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan terkait peluang kiper Como 1907, Emil…

16 jam ago

Insting Shin Tae-yong Terbukti di Laga Kontra Arab

WWW.PASJABAR.COM -- Insting Shin Tae-yong sebagai pelatih terbukti dengan memasang Marselino Ferdinan sebagai starter saat…

17 jam ago