HEADLINE

Carlo Ancelotti Setahun Jaga Rahasia Kedatangan Kylian Mbappe

ADVERTISEMENT

WWW.PASJABAR.COM — Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, bersabar tutup mulut selama setahun mengenai kedatangan Kylian Mbappe di klub raksasa Liga Spanyol tersebut.

Carlo Ancelotti memiliki lini masa yang berbeda dengan opini publik mengenai transfer Kylian Mbappe.

Real Madrid mengumumkan kedatangan sang penyerang baru pada Senin (3/4/2024).

Kylian Mbappe selanjutnya akan menjalani ikatan kontrak selama lima tahun.

Langkah ini mengakhiri usaha Real Madrid mengejar sang target yang berlangsung lebih dari satu dekade.

Sebelum pengumuman ini, Los Blancos sendiri lebih banyak diam dan tidak mengumbar opini di depan publik.

Mbappe sudah menolak perpanjangan kontrak di Paris Saint-Germain pada musim panas tahun lalu.

Ia rela menjalani hukuman setelah membuat keputusan tersebut, tetapi Real Madrid tidak kunjung angkat bicara.

Hingga mendekati akhir musim 2023-2024, sikap Los Blancos masih sama.

Namun, Carlo Ancelotti sudah tahu benar langkah yang akan diambil klubnya.

Dilansir dari Relevo, Real Madrid memberi tahu Ancelotti mengenai transfer Mbappe sejak Juni 2023.

Pelatih asal Italia tersebut saat itu sedang mempersiapkan rencana untuk musim depan.

Real Madrid kehilangan sejumlah pemain seperti Eden Hazard, Marco Asensio, Jesus Vallejo, dan Alvaro Odriozola.

Los Blancos saat itu juga sedang mencari pengganti Karim Benzema yang pindah ke Liga Arab Saudi.

Ancelotti sebenarnya sudah memiliki daftar pemain yang bisa menjadi sukseor Benzema.

Pilihan pertama sang pelatih jatuh ke penyerang asal Inggris, Harry Kane.

Akan tetapi, ia harus menerima kondisi bahwa timnya enggan mendatangkan nama besar untuk menggantikan Benzema.

Real Madrid saat itu memilih untuk meminjam Joselu Mato sebagai solusi jangka pendek.

Ternyata, Ancelotti menyetujui rencana ini karena iming-iming kedatangan Mbappe pada musim depan.

Florentino Perez selaku Presiden Real Madrid menjamin langsung kepastian transfer ini.

Real Madrid menunggu Mbappe bisa diboyong secara gratis dan hal tersebut terwujud pada tahun ini.

Ancelotti kembali mendapatkan tambahan pemain bintang untuk memperkuat timnya.

pri

Recent Posts

AFC Tanggapi BFA yang Menolak Bermain di Indonesia

WWW.PASJABAR.COM -- AFC atau Konfederasi Sepak Bola Asia telah merespon permohonan Asosiasi Sepak Bola Bahrain…

29 menit ago

Raker Paguyuban Pasundan, Transformasi Paguyuban Pasundan Menuju Indonesia Emas 2045

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Pengurus Besar Paguyuban Pasundan menggelar rapat kerja (Raker) Paguyuban Pasundan bertema Transformasi…

59 menit ago

Satu Tahun Beroperasi, Kereta Cepat Whoosh Angkut 5,8 Juta Penumpang

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatat pencapaian signifikan dengan mengangkut 5,8…

1 jam ago

Belantara Foundation dan Jepang Tanam Bibit Pohon Langka di Riau

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Belantara Foundation bersama mitra dari sektor swasta Jepang melaksanakan penanaman bibit pohon…

2 jam ago

Mahasiswa Unpas Keisya Hasna Auliya Raih Perak di Peparnas XVII Solo 2024

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Keisya Hasna Auliya, mahasiswa Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)…

3 jam ago

Penurunan Harga Pangan, Cabai Rawit Merah Turun 2,16 Persen

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM - Badan Pangan Nasional (Bapanas) melaporkan penurunan harga mayoritas komoditas pangan pada Jumat…

4 jam ago