PASJABAR

Kasus Bullying Terjadi Lagi, Sekolah Korban Angkat Bicara

ADVERTISEMENT

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM – Kasus tewasnya Siswi SMK Nabila Fitri Nuraeni (NFN) diduga jadi korban bullying sempat menjadi sorotan publik. Pihak sekolah pun angkat bicara mengenai kejadian tersebut, di Kawasan Parongpong, Kabupaten Bandung Barat.

Korban NFN diduga menjadi korban bullying atau perundungan yang menyebabkan korban depresi selama 3 tahun hingga meninggal dunia. Hal tersebut diungkapkan pihak orang tua korban yang melihat anaknya mendapat tindakan perundungan dari teman sekolahnya selama 3 tahun.

Tindakan verbal perundungan berupa cacian, hinaan hingga paksaan mengerjakan tugas dan menggendong ke toilet menjadi bukti jejak digital yang dikumpulkan keluarga korban untuk mencari keadilan.

Pihak sekolah pun angkat bicara terkait hal tersebut. Adanya laporan tindakan perundungan juga mengejutkan pihak terkait, dalam hal ini, SMK Kesehatan Rajawali.

Kepala Sekolah SMK Kesehatan Razawali Rizkya Zaskiya Hilmi, membantah adanya perundungan di lingkungannya. Bahkan beberapa kali dilakukan mediasi terkait adanya tudingan tersebut yang sudah dilakukan dengan berbagai pihak termasuk kedua keluarga baik korban maupun terduga pelaku.

Sampai saat ini, mediasi kembali dilakukan melibatkan aparat kepolisian penyidik Satreskrim Polres Cimahi.

Pihak sekolah mengakui telah memberikan keterangan kepada tim penyidik sesuai dengan fakta yang ada. Menurut pihak sekolah, kepolisian menawarkan opsi mediasi untuk diselesaikan secara kekeluargaan. (uby)

Uby

Recent Posts

Eliano Reijnders Siap Dipasang di Posisi Apapun

WWW.PASJABAR.COM -- Eliano Reijnders berjanji siap dipasang dimana saja oleh pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.…

37 menit ago

Misi Eliano Reijnders Bawa Indonesia lolos Piala Dunia

WWW.PASJABAR.COM -- Eliano Reijnders punya misi besar membawa Timnas Indonesia lolos ke Piala Dunia 2026.…

2 jam ago

Bisnis “Teh Poci” Laris Manis Raup Omzet Jutaan Perbulan

BANDUNG, WWW.PASJABAR.COM-- Bisnis minuman kekinian memang tak pernah sepi peminat. Salah satu yang cukup mencuri…

2 jam ago

Starting XI Terbaik Timnas Indonesia Lawan Jepang

WWW.PASJABAR.COM -- Shin Tae-yong akan menurunkan Starting XI terbaiknya saat menjamu Jepang pada lanjutan Grup…

3 jam ago

Pesona Kak Kev saat Berbagung Timnas Indonesia

WWW.PASJABAR.COM -- Usai merampungkan proses naturalisasi dan perpindahan federasi, Kevin Diks akhirnya tiba di Indonesia. Begitu…

4 jam ago

Justin Hubner Kebingungan dengan Hadirnya Kevin Diks

WWW.PASJABAR.COM -- Justin Hubner sempat kebingungan dengan kehadiran Kevin Diks di Skuad Garuda. Namun demikian…

5 jam ago